Suara.com - Tidak Semua Ibu Siap Bercinta Pascapersalinan, Ini Alasannya
Setelah memiliki bayi, kehidupan ibu baru bisa berubah 180 derajat. Mereka harus merawat bayi dengan waktu tidur yang jauh berkurang.
Hal ini tentunya bisa membawa pengaruh terhadap hubungan mereka dengan suami, termasuk menyangkut hubungan seks.
Dilansir Motherly, melakukan hubungan seks dengan pasangan menjadi kekhawatiran tersendiri bagi banyak ibu pascapersalinan. Memang, tak ada masa tunggu khusus untuk berhubungan seks pascapersalinan.
Tetapi, banyak dokter dan bidan merekomendasikan untuk menunggu empat hingga enam minggu setelah melahirkan, atau sampai ibu merasa nyaman melanjutkan aktivitas seksual.
The Mayo Clinic mengatakan bahwa ketika berhubungan seks pascapersalinan, ibu harus menetapkan batas waktu sendiri. Beberapa ibu ingin berhubungan seks pada enam minggu pascapersalinan, tetapi banyak yang belum siap melakukannya.
Sayangnya, hasil survei State of Motherhood 2019 mengungkapkan bahwa hampir sepertiga atau 31 persen ibu Millenial mengatakan mereka melakukan hubungan seks dengan pasangan sebelum mereka merasa siap untuk melakukannya.
Survei dari Motherly tersebut menemukan bahwa 53 persen ibu mulai merasa tertarik untuk berhubungan seks lagi saat enam minggu, dan 11 persen ibu menemukan mereka tertarik untuk berhubungan seks sebelum enam minggu pascapersalinan.
Sebanyak 67 persen ibu di bawah usia 30 tahun melaporkan siap untuk berhubungan seks pada enam minggu pascapersalinan. Sementara 54 persen ibu berusia antara 30 dan 34 tahun merasa siap pada enam minggu, dan 44 persen ibu di atas 35 tahun melakukannya.
Baca Juga: Lebih dari 50 Persen Ibu Baru Tak Dapat Dukungan Mental Pasca Persalinan
Tetapi untuk sejumlah besar ibu, atau hampir 40 persen dibutuhkan jauh lebih lama dari enam minggu, antara enam bulan dan satu tahun pasca persalinan, untuk berhubungan seks lagi dan tidak ada yang salah dengan itu.
"Lanjutkan kehidupan seksmu, dengan syaratmu, setelah melahirkan bisa memberdayakan, dan mari kita jujur. Jika seorang perempuan merasa siap secara mental dan fisik untuk berhubungan seks, dia harus mendengarkan tubuhnya dan semua yang dia tahu tentang itu, dan lakukanlah," kata Diana Spalding, bidan dan Editor Pendidikan Digital Motherly.
Setelah meninjau hasil survei yang melihat 6.457 responden dengan menjawab pertanyaan online antara 28 Maret dan 11 April 2019, Spalding khawatir tentang mengapa begitu banyak ibu milenial berhubungan seks sebelum mereka siap.
"Berhubungan seks pascamelahirkan sebelum ibu siap itu menyusahkan. Pertama, jika mereka menderita disfungsi dasar panggul atau cedera vagina, anal, atau vulva akibat kehamilan dan kelahiran, mereka memerlukan perhatian medis yang tepat sebelum melakukan hubungan seks, yang selanjutnya bisa melukai mereka, "dia menjelaskan.
Spalding juga menambahkan bahwa kurangnya pendidikan di sekitar dan perhatian terhadap cedera kelahiran adalah kekurangan yang tidak dapat diterima.
Dia juga ingin para ibu untuk berbicara dengan dokter mereka tentang masalah penyembuhan pascamelahirkan yang mungkin mereka miliki, dan bagi pasangan, juga masyarakat untuk bisa mengurangi tekanan pada ibu untuk melanjutkan aktivitas seksual.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Satu-satunya dari Indonesia, Dokter Ini Kupas Potensi DNA Salmon Rejuran S di Forum Dunia
-
Penyakit Jantung Masih Pembunuh Utama, tapi Banyak Kasus Kini Bisa Ditangani Tanpa Operasi Besar
-
Nggak Sekadar Tinggi Badan, Ini Aspek Penting Tumbuh Kembang Anak
-
Apoteker Kini Jadi Garda Terdepan dalam Perawatan Luka yang Aman dan Profesional
-
3 Skincare Pria Lokal Terbaik 2025: LEOLEO, LUCKYMEN dan ELVICTO Andalan Pria Modern
-
Dont Miss a Beat: Setiap Menit Berharga untuk Menyelamatkan Nyawa Pasien Aritmia dan Stroke
-
Jangan Tunggu Dewasa, Ajak Anak Pahami Aturan Lalu Lintas Sejak Sekarang!
-
Menjaga Kemurnian Air di Rumah, Kunci Hidup Sehat yang Sering Terlupa
-
Timbangan Bukan Segalanya: Rahasia di Balik Tubuh Bugar Tanpa Obsesi Angka
-
Terobosan Baru Atasi Kebutaan: Obat Faricimab Kurangi Suntikan Mata Hingga 75%!