Suara.com - Menyimpan makanan di lemari es memang bisa menjaga kesegaran. Namun, tahukah Anda bahwa ada beberapa makanan yang tidak disarankan disimpan di lemari es, karena bisa mengurangi cita rasa, kandungan nutrisi, bahkan justru mempercepat proses pembusukannya.
Lantas, makanan apa saja yang tak disarankan di simpan di lemari es. Yuk, cari tahu penjelasan lengkapnya yang dihimpun Go Dok.
1. Roti
Meskipun termasuk sebagai makanan yang cukup sering dijumpai dalam lemari es, sebenarnya roti termasuk makanan yang tidak boleh di simpan di lemari es dan lebih dianjurkan untuk disimpan dalam suhu ruangan, lho.
Zat pati dalam roti akan berubah menjadi gula dengan cepat dalam suhu dingin. Hal ini mendukung proses mengerasnya tekstur roti. Hasilnya, roti menjadi tidak selezat aslinya.
2. Rempah
Sebenarnya, rempah-rempah tidak perlu dimasukkan ke dalam lemari es agar bisa tahan lebih lama. Rempah-rempah seperti kemiri, laos, dan sebagainya bisa bertahan dalam suhu ruangan cukup lama.
Selain itu, menyimpannya dalam lemari es akan membuat aromanya berkurang. Tentunya, hal ini juga memengaruhi kelezatan masakan yang dihasilkan.
3. Kentang
Jika Anda terbiasa menyimpan kentang dalam lemari es, mulai sekarang pindahkan kentang tersebut ke dalam wadah kertas. Suhu lemari es yang dingin akan memengaruhi kesegaran rasa kentang. Kentang akan bertahan dengan baik di sekitar kertas, yang cenderung menyerap kelembapannya.
4. Bawang Putih
Mengapa bawang putih termasuk ke dalam makanan yang tidak boleh di simpan di lemari es? Menyimpan bawang putih di dalam lemari es akan membuatnya melunak.
Aroma bawang putih yang kuat juga akan memengaruhi makanan lain di dalam lemari es, terutama makanan yang berada di dekatnya.
Baca Juga: 5 Fakta Makanan di Abad Pertengahan, Sarapan Ternyata Dianggap Dosa
Cara terbaik menyimpan bawang putih adalah memasukkannya ke dalam wadah kertas, lalu meletakkannya di tempat kering, bersuhu ruangan, dan gelap. Akan lebih baik jika menjauhkannya dari kentang.
5. Tomat
Lihatlah perbedaan tomat yang disimpan dalam lemari es dan di suhu ruangan. Tomat yang disimpan dalam wadah kertas di suhu ruangan cenderung lebih segar. Sementara tomat yang disimpan dalam suhu di bawah 50 Celcius kulitnya cenderung mengkerut.
Kandungan air di dalamnya juga berkurang. Meskipun tomat lebih cepat matang dalam suhu dingin, cita rasanya aslinya akan jauh berubah.
6. Kecap
Kecap olahan pabrik telah mengandung bahan pengawet makanan di dalamnya. Jadi Anda tidak perlu repot-repot menyimpannya dalam lemari es. Selain itu, suhu lemari es dapat membuat tekstur kecap mengeras sehingga akan sulit untuk dikeluarkan dari kemasannya.
7. Kopi
Tentunya, para penggemar kopi mengetahui hal ini. Suhu dingin lemari es dapat mengkondensasi kopi. Akibatnya, cita rasa kopi akan terpengaruh. Kopi bubuk maupun biji sebaiknya disimpan dalam wadah kedap udara pada suhu ruangan.
8. Melon
Apakah anda pernah menyimpan melon di lemari es? Jika iya, segeralah hentikan karena melon merupakan salah satu dari makanan yang tidak boleh di simpan di lemari es.
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar