Suara.com - Jarang Minum Susu, Yogurt Bisa Jadi Solusi Pemenuhan Kebutuhan Kalsium
Percaya atau tidak semakin dewasa umur seseorang, maka akan semakin enggan ia mengonsumsi susu. Jika sudah seperti itu, ia akan berisiko mengidap intoleransi laktosa, yaitu masalah pencernaan ketika meminum susu.
Padahal kandungan kalsium dan protein pada susu sangat dibutuhkan baik pada anak hingga orang dewasa. Nilai tambah lainya, susu membuat cepat kenyang sehingga membantu program diet.
Lalu bagaimana dengan mereka yang sudah terlanjur mengidap intoleransi laktosa pada susu? karena jika diteruskan pengidap intoleransi laktosa akan mengalami mal nutrisi atau kekurangan zat gizi.
Nah, beruntung yogurt bisa jadi solusi bagi si pengidap intoleransi laktosa. Kok bisa?
"Yogurt bisa salah satu pilihan alternatif untuk mendapatkan manfaat susu bagi mereka yang mendapatkan gejala intoleransi laktosa, untuk mendapatkan bakteri baik ada di dalam susu," ujar pemerhati gizi Dr. Haekal Anshari dalam acara peluncuran Cimory Yolite C+ di The Lounge XXI, Plaza Senayan, Jakarta Selatan, Kamis (19/9/2019).
Yogurt adalah produk fermentasi susu dan memiliki manfaat yang sama seperti susu, ampuh menjaga pencernaan, menjaga kesehatan jantung, dan membuat peredaran darah stabil.
"Yogurt drink yang terbuat dari susu yang difermentasi oleh bakteri asam laktat, memiliki kandungan menjaga kesehatan pencernaan, sehingga meningkatkan daya tahan tubuh menurunkan tekanan darah hingga menurunkan berat badan," jelasnya.
Sayangnya, jarang dan bahkan di Indonesia tidak ada satupun yogurt yang mengandung vitamin C yang sangat dibutuhkan tubuh. Vitamin C ampuh menangkal radikal bebas, membentuk kolagen, mempercepat pemulihan saat sakit.
Baca Juga: Minuman Segar Nan Menyehatkan, Coba Resep Berry Yogurt Smoothie Bowle
"Karena itu kembali lagi bahwa ketiga hal ini, susu, yogurt, dan vitamin C sangat disarankan untuk dikonsumsi secara teratur setiap hari," tutupnya.
Perlu diketahui, gejala intoleransi laktosa terjadi karena tidak menghasilkan enzim laktase yang cukup, sehingga laktosa tidak tercerna dan masuk ke usus besar lalu terfermentasi oleh bakteri.
Akhirnya menimbulkan mual, diare, kram perut, perut kembung, dan sering buang angin. Gejala biasanya terjadi 30 menit hingga 2 jam setelah mengonsumsi produk olahan susu.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
Kesehatan Perempuan dan Bayi jadi Kunci Masa Depan yang Lebih Terjamin
-
8 Olahraga yang Efektif Menurunkan Berat Badan, Tubuh Jadi Lebih Bugar
-
Cara Efektif Mencegah Stunting dan Wasting Lewat Nutrisi yang Tepat untuk Si Kecil
-
Kisah Pasien Kanker Payudara Menyebar ke Tulang, Pilih Berobat Alternatif Dibanding Kemoterapi
-
Pengobatan Kanker dengan Teknologi Nuklir, Benarkah Lebih Aman dari Kemoterapi?
-
Data BPJS Ungkap Kasus DBD 4 Kali Lebih Tinggi dari Laporan Kemenkes, Ada Apa?
-
Camping Lebih dari Sekadar Liburan, Tapi Cara Ampuh Bentuk Karakter Anak
-
Satu-satunya dari Indonesia, Dokter Ini Kupas Potensi DNA Salmon Rejuran S di Forum Dunia
-
Penyakit Jantung Masih Pembunuh Utama, tapi Banyak Kasus Kini Bisa Ditangani Tanpa Operasi Besar
-
Nggak Sekadar Tinggi Badan, Ini Aspek Penting Tumbuh Kembang Anak