Suara.com - Seksinya Bibir Bella Bikin Kamu Pingin Sulam Bibir, Baca Faktanya di Sini
Tidak percaya diri dengan bentuk bibir, tidak sedikit perempuan melakukan sulam bibir untuk mendapatkan bentuk dan warna yang diinginkan untuk mempercantik penampilan bibirnya. Maka artis seperti Bella Hadid yang memiliki bibir sempurna banyak dipilih untuk mendapatkan kecantikan seperti Bella Hadid.
Sulam bibir adalah prosedur kosmetika untuk memasukkan pigmen warna ke bibir dengan jarum tato berukuran kecil. Hasilnya, warna bibir akan selalu merah merekah setiap saat tanpa perlu lagi dipoles lipstik. Sulam bibir juga populer disebut dengan tato bibir.
Prosedur ini bisa dilakukan pada bagian dalam atau luar bibir. Biasanya, hasil dari sulam bibir bisa bertahan cukup lama sebelum akhirnya memudar dan prosedur perlu diulang lagi.
Dilansir dari laman The Society of Permanent Cosmetic Professionals, proses sulam bibir bisa memakan waktu sekitar 2 sampai 3 jam. Kemudian bibir Anda biasanya akan ditutup dengan perban steril untuk mencegah infeksi.
Bibir akan tampak bengkak dan terasa sakit beberapa hari setelah disulam. Namun efek ini akan mereda dalam dua minggu setelahnya, dan penampilan bibir Anda pun kembali seperti semula. Bedanya, warna bibir Anda kini lebih cerah dan menyala ketimbang sebelumnya.
Apa yang harus dilakukan sebelum dan sesudah sulam bibir?
Sebelum sulam bibir, pastikan bahwa Anda tahu bagian bibir mana yang ingin ditato, apakah di bagian dalam atau luar. Tanyakan lebih lanjut pada praktisi Anda tentang apa bedanya di suntik pada dua area tersebut.
Sebelum prosedur Anda juga tidak disarankan untuk menyikat gigi atau minum apa pun kecuali air putih. Pastikan juga Anda benar-benar fit dan sehat, tidak sedang demam atau sakit apa pun.
Baca Juga: Kali Kedua Putus, Ini Alasan Hubungan Bella Hadid dan The Weeknd Berakhir
Setelah bibir selesai disulam, sebaiknya ingat dan patuhi semua tips perawatan yang disampaikan praktisi Anda. Misalnya, bagaimana cara membersihkan area bibir dan menjaga luka agar tetap kering. Selalu ikuti petunjuk yang diberikannya agar hasil tato bibir bisa maksimal.
Di rentang waktu pemulihan, praktisi sulam bibir biasanya akan meminta Anda untuk membersihkan bagian dalam mulut dengan obat kumur.
Berapa lama sulam bibir bisa bertahan?
Seberapa lama warna tato bibir akan bertahan sebenarnya berbeda-beda. Namun yang jelas, prosedur ini tidaklah permanen. Warna yang disuntikkan perlahan akan memudar karena kulit bibir terus beregenerasi.
Namun biasanya, bagian dalam bibir lebih cepat memudar dibandingkan dengan bagian luar. Pasalnya, bagian ini selalu bersentuhan dengan air liur, makanan, dan minuman. Saat warnanya mulai memudar, Anda bisa kembali lagi ke tempat praktisi untuk retouch dilansir Hello Sehat.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Gaya Hidup Modern Picu Kelelahan, Inovasi Wellness Mulai Dilirik Masyarakat Urban
-
Rahasia Anak Tumbuh Percaya Diri dan Kreatif, Jessica Iskandar Beberkan Kuncinya
-
BRIN Uji Rokok Elektrik: Kadar Zat Berbahaya Lebih Rendah, Tapi Perlu Pengawasan
-
Sering Luput Dari Perhatian Padahal Berbahaya, Ketahui Cara Deteksi dan Pencegahan Aritmia
-
Vape Bukan Alternatif Aman: Ahli Ungkap Risiko Tersembunyi yang Mengintai Paru-Paru Anda
-
Kesehatan Perempuan dan Bayi jadi Kunci Masa Depan yang Lebih Terjamin
-
8 Olahraga yang Efektif Menurunkan Berat Badan, Tubuh Jadi Lebih Bugar
-
Cara Efektif Mencegah Stunting dan Wasting Lewat Nutrisi yang Tepat untuk Si Kecil
-
Kisah Pasien Kanker Payudara Menyebar ke Tulang, Pilih Berobat Alternatif Dibanding Kemoterapi
-
Pengobatan Kanker dengan Teknologi Nuklir, Benarkah Lebih Aman dari Kemoterapi?