Suara.com - Javaid Perwaiz, seorang dokter kandungan dan ginekolog Virginia didakwa melakukan penipuan terhadap pasiennya. Hal itu karena Javaid telah melakukan tindakan medis besar tanpa memberi tahu pasiennya lebih dulu.
Dokter 69 tahun itu didakwa dengan tuduhan melakukan histerektomi yang tidak diperlukan dan mengangkat kedua tuba falopi tanpa sepengetahuan pasiennya.
Histerektomi adalah prosedur bedah untuk mengangkat rahim wanita. Operasi histerektomi ini diperlukan untuk mengobati sejumlah kondisi nyeri kronis serat beberapa jenis kanker dan infeksi tertentu.
Melansir dari nytimes.com, Javaid Perwaiz mengatakan kepada pasiennya kalau ia harus melakukan histerektomi karena ada kemungkinan pertumbuhan kanker. Setelah diselidiki, ternyata hal itu tidak benar dan histerektomi tidak seharusnya dilakukan.
Ketika pulih, pasien pun sangat terkejut karena Javaid melakukan histerektomi total. Tak hanya itu, Javaid juga melubangi kandung kemihnya. Akibatnya, pasien mengalami sepsis dan harus menjalani perawatan di rumah sakit selama 6 hari.
Seorang saksi mata juga bercerita kalau Javaid Perwaiz selalu menyebutkan kata-kata kanker seolah-olah untuk menakuti pasiennya agar mau menjalani operasi.
Menurut Virginia Board of Medicine, Javaid Perwaiz pernah menempuh pendidikan di Fakultas Kedokteran di Univesitas Punjab Pakistan dan magang di Universitas Virginia Barat, Charleston.
Javaid juga berafiliasi dengan Pusat Medis Bon Secours Maryview di Portsmouth, Va dan Pusat Medis Regional Chesapeake. Namun, juru bicara Bon Secours menyatakan bahwa Javaid Perwaiz tidak dipekerjakan oleh Bon Secours Medical Group.
Bahkan, izin medis Javaid Perwaiz sempat dicabut pada 1996, lalu kembali dipulihkan pada 1998. Selama bekerja sebagai tim medis, Javaid Perwaiz juga telah memiliki setidaknya delapan tuntutan hukum malapraktik.
Baca Juga: Wendy Red Velvet Patah Tulang, 5 Makanan Ini Bisa Percepat Penyembuhannya
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar
-
Fakta Super Flu, Dipicu Virus Influenza A H3N2 'Meledak' Jangkit Jutaan Orang
-
Gigi Goyang Saat Dewasa? Waspada! Ini Bukan Sekadar Tanda Biasa, Tapi Peringatan Serius dari Tubuh
-
Bali Menguat sebagai Pusat Wellness Asia, Standar Global Kesehatan Kian Jadi Kebutuhan