Suara.com - Otoritas China mengklaim bahwa di Wuhan, sudah tidak ada pasien virus corona yang dirawat di rumah sakit per Minggu (26/4/2020).
Melansir dari New York Times, Wuhan sebagai episentrum pandemi di China sekarang tidak memiliki pasien Covid-19 di rumah sakit. Kota tersebut merupakan wilayah pertama yang melakukan lockdown total dan larangan berpergian selama lebih dari dua bulan.
Wuhan merupakan kota metropolitan industri berpenduduk 11 juta jiwa. Otorias kesehatan China melaporkan ada 46.452 total kasus dengan 3.869 kematian di kota tersebut.
Setelah dilemahkan oleh virus, Wuhan telah menunjukkan tanda-tanda pemulihan dengan berbagai upaya yang dilakukan. Rumah sakit kapsul yang telah didirikan di stadion dan gimnasium Wuhan telah dibersihkan pada bulan Maret.
Pemerintah juga telah mengizinkan keluar masuk lalu lintas pada 7 April lalu setelah mengakhiri lockdown.
Pada Jumat (24/4/2020) lalu, para pejabat kesehatan mengatakan bahwa hanya satu pasien yang memiliki kasus virus parah di Wuhan. Mereka juga menyebutkan bahwa pada Sabtu (25/4/2020) kemarin, kota itu masih memiliki 12 kasus virus corona, tetapi tidak ada infeksi baru.
"Sebagai langkah selanjutnya, kami akan melaksanakan tuntutan pemerintah pusat untuk terus menjaga agar tidak terjadi transmisi baik dari luar maupun dari dalam," kata Mi Feng, juru bicara Komisi Kesehatan Nasional China dalam konferensi pers pada Minggu (26/4/2020).
Sementara itu, pada hari Minggu ini, China melaporkan 11 kasus virus corona baru di daratan untuk hari sebelumnya, Sabtu (25/4/2020). Penghitungan resmi terbaru mencatat total 84.325 kasus yang dikonfirmasi di China, dengan kematian 4.642 kasus dan 77.346 orang dinyatakan sembuh.
Baca Juga: Tayang Malam Ini, Simak Sinopsis Film Terminator Salvation
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar