Suara.com - Apakah Disuntik Dapat Membatalkan Puasa?
Dalam beberapa kondisi, seseorang membutuhkan suntikan berisi obat untuk kesehatannya. Adapula, yang terbiasa memenuhi kebutuhan vitamin dari suntikan yang dilakukan secara rutin.
Tak sedikit, yang harus memberikan donor darah demi rasa kemanusiaan bagi mereka yang sedang membutuhkan. Lantas, bagaimana jika semua ini harus dijalani saat kita tengah berpuasa? Bagaimana hukumnya dan batalkah puasa kita?
Menjawab hal tersebut, Ustadz Adi Hidayat dalam channel YouTube Shiratal Mustaqim menjelaskan ada dua jenis suntik yang masing-masingnya memiliki hukum yang berbeda saat dilakukan ketika kita sedang berpuasa.
Dalam video yang sudah dilihat oleh lebih dari 27 ribu orang ini, Ustadz menjelaskan jika suntik itu ada dua bagian.
"Ada yang dimaksudkan untuk donor darah, ada yang dimaksudkan untuk memberikan obat atau semacamnya.
Untuk donor, bekam dan sebagainya jika donor itu tidak mengurangi kekuatan berpuasa maka itu masih boleh dilakukan, tidak ada masalah," jelasnya.
Namun, lanjut dia jika itu dikerjakan dengan efek yang bisa menurunkan kekuatan, energi menjadi berkurang dan membuatmu lemas, maka itu hukumnya tidak boleh untuk dilakukan.
Bahkan, hukumnya bisa makruh atau haram. Jadi, kata Ustadz Adi Hidayat, sebaiknya pastikan suntikan itu tidak mengganggu puasamu.
"Namun demikian jika itu bisa memberikan energi-energi positif untuk meningkatkan ketaatan dan tidak mengurangi kekuatan Anda berpuasa maka itu boleh dilakukan. Bahkan (donor darah) ada pahala bermanfaat untuk Anda," jelas dia lagi.
Baca Juga: 5 Situs Streaming Film Online, Asyik untuk Menunggu Buka Puasa
Suntikan kedua, kata dia ialah jenis suntikan yang bisa menghadirkan energi tambahan seperti suntikan vitamin. Hal yang seperti ini, kata dia bisa membatalkan puasa, karena meskipun kamu tidak makan melalui mulut, tapi suntikan itu menghadirkan energi tambahan untuk tubuh.
"Tapi kalau suntik biasa untuk memasukkan obat bukan untuk menghadirkan energi tertentu, maka itu sah untuk dilakukan," tutup dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar