Suara.com - Sangat umum bagi perempuan mengalami sederet keluhan saat kehamilan. Bukan hanya pada trisemester pertama atau trisemester ketiga, keluhan juga bisa terjadi saat trisemester kedua atau saat memasuki bulan keempat hingga keenam.
Dilansir dari Antara, Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan di RS Pondok Indah - Pondok Indah, Muhammad Fadli mengungkapkan setidaknya ada empat keluhan utama saat memasuk kehamilan trisemester kedua. Apa saja?
1. Nyeri pada ulu hati dan sendawa
Pengosongan lambung yang lebih lama yakni 5-6 jam sekali dan katup esofagus yang terbuka menyebabkan refluks pada asam lambung sehingga menyebabkan nyeri dan sering sendawa.
"Makan setiap dua jam, karbohidrat kompleks untuk menetralisir asam lambung," tutur Fadli.
2. Pregnancy glow dan jerawatan
Meningkatnya peredaran darah dalam tubuh membuat kulit terkesan lebih glowing dan fresh. Namun ini bisa menyebabkan kulit wajah lebih berminyak dan memicu jerawat.
"Sering basuh wajah dengan air, untuk menurunkan kadar minyak pada wajah," saran Fadli.
3. Keram pada kaki
Kondisi ini akibat aktivitas yang berlebihan disertai dehidrasi, ditambah jika kurang asupan kalsium dan magnesium. Sebaiknya lakukan peregangan sebelum tidur dan pagi hari, cukupi asupan air minum yakni lebih dari 2,5 liter per hari dan tingkatkan asupan kalsium.
4. Nyeri pinggang dan pergelangan tangan
Kondisi ini menurut Fadli wajar karena ada perubahan pada bentuk rahim dan tekanan pada sendi serta saraf. Melakukan perengangan serta berolahraga bisa membuat otot dan tulang lebih fleksibel dan mengurangi nyeri pada pinggang dan pergelangan tangan.
Baca Juga: Hits Health: Lansia Tak Khawatir Covid-19, Gejala Kanker Usus di Punggung
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Cedera Tendon Achilles: Jangan Abaikan Nyeri di Belakang Tumit
-
Super Flu: Ancaman Baru yang Perlu Diwaspadai
-
3D Echocardiography: Teknologi Kunci untuk Diagnosis dan Penanganan Penyakit Jantung Bawaan
-
Diam-Diam Menggerogoti Penglihatan: Saat Penyakit Mata Datang Tanpa Gejala di Era Layar Digital
-
Virus Nipah Sudah Menyebar di Sejumlah Negara Asia, Belum Ada Obatnya
-
Tak Perlu ke Luar Negeri, Indonesia Punya Layanan Bedah Robotik Bertaraf Internasional
-
Hari Gizi Nasional: Mengingat Kembali Fondasi Kecil untuk Masa Depan Anak
-
Cara Kerja Gas Tawa (Nitrous Oxide) yang Ada Pada Whip Pink
-
Ibu Tenang, ASI Lancar: Kunci Menyusui Nyaman Sejak Hari Pertama
-
Kisah Desa Cibatok 1 Turunkan Stunting hingga 2,46%, Ibu Kurang Energi Bisa Lahirkan Bayi Normal