Suara.com - Kasus Covid-19 di Indonesia masih menunjukkan kenaikan. Hingga Rabu (10/6/2020) kasus baru melonjak mencapai1.241 orang, dengan total kasus mencapai 34.316 orang positif.
Dari lonjakan kasus baru itu pemerintah setidaknya mengawasi 5 provinsi yang masih cukup tinggi kasus barunya rata-rata bertambah lebih dari 100 kasus.
Provinsi tersebut adalah Jawa Timur bertambah 273 kasus baru, Sulawesi Selatan bertambah 189, DKI Jakarta bertambah 157, Jawa Tengah sebanyak 139, dan Kalimantan Selatan melaporkan 127 orang.
"Jawa Timur hari ini melaporkan 273 kasus konfirmasi positif dan 97 sembuh. Kemudian Sulawesi Selatan 189 dan melaporkan 53 sembuh. DKI Jakarta 157 orang dan melaporkan 146 sembuh. Jawa Tengah meningkat 139 orang dan melaporkan 118 orang sembuh. Kalimantan Selatan 127 orang positif baru dan 10 orang sembuh," terang Jubir Covid-19 Achmad Yurianto di Graha BNPB, Jakarta Timur, Rabu (10/6/2020).
Selain 5 provinsi itu, ada 15 provinsi yang kini menunjukkan penurunan kasus dengan melaporkan temuan kasus di bawah 10.
Bahkan 7 provinsi konsisten mengabarkan tidak adanya kasus baru di daerah tersebut, alias 0 kasus seperti Aceh, Bengkulu, Jambi, Kepulauan Riau, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Nusa Tenggara Timur,
"Sebagai contoh Sumatera Barat hari ini 14 pada angka yang kita bisa prediksikan, dengan kesembuhan 28. Kemudian ada beberapa provinsi yang lain, sebagai contoh Gorontalo hari ini ada 6 kasus tapi 7 dilaporkan sembuh," ungkap Yurianto.
Kabar gembira lainnya, beberapa daerah juga menyusul kasus Covid-19 mulai terkendalikan dengan baik.
Ini menandakan protokol kesehatan berhasil dijalankan termasuk juga PSBB dan larangan pulang kampung bagi mereka yang tinggal di zona merah seperti Jabodetabek.
Baca Juga: Ultah ke-99 Tahun, Ini 50 Pernyataan Kontroversial Pangeran Philip
DKI Jakarta khususnya, meskipun ada peningkatan kasus, tapi temuan kasus baru sudah menunjukkan penurunan dari hari-hari sebelumnya.
"Tetapi kalau kemudian kita lihat sebaran provinsi, sebenarnya sebagian besar provinsi sudah dalam kondisi stabil. Beberapa provinsi meningkat karena memang kontak tracing yang kita lakukan lebih agresif lagi. Ini sejalan dengan arahan dari presiden," tutup Yurianto.
Sementara kasus baru bertambah, angka kesembuhan juga bertambah sebanyak 715 orang, artinya total sudah ada 12.129 orang yang sudah sembuh.
Meski begitu masih ada juga korban meninggal dunia, per hari ini bertambah 36 orang, sehingga total korban jiwa akibat Pandemi Covid-19 berjumlah 1.959 orang.
Covid-19 di Indonesia sudah menyebar di 424 kabupaten kota di 34 provinsi, dengan pasien dalam pengawasan (PDP) sebanyak 14.242 orang dan 43.945 orang dalam pemantauan (ODP).
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
5 Obat Sakit Lutut Terbaik untuk Usia di Atas 50 Tahun, Harga Mulai Rp 13 Ribu
-
Kalimantan Utara Mulai Vaksinasi Dengue Massal, Kenapa Anak Jadi Sasaran Utama?
-
Kesehatan Anak Dimulai Sejak Dini: Gizi, Anemia, dan Masalah Pencernaan Tak Boleh Diabaikan
-
Krisis Senyap Pascabencana: Ribuan Pasien Diabetes di Aceh dan Sumut Terancam Kehilangan Insulin
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial