Suara.com - Menurunkan berat badan bagi sebagian orang mungkin adalah usaha yang membutuhkan kerja keras. Selain harus membatasi konsumsi makanan tertentu, olahraga rutin adalah komponen yang terbukti cepat untuk menurunkan berat badan.
Tapi tahukah Anda bahwa menurunkan berat badan ternyata bisa dilakukan tanpa harus berolahraga. Dilansir dari Insider, ada beberapa perubahan kecil yang bisa kamu lakukan untuk menurunkan berat badan tanpa olahraga. Apa saja?
1. Fokus pada hidrasi terlebih dahulu
Menjaga tubuh tetap terhidrasi sangat penting untuk kesehatan, dan minum cukup air dapat membantumu menurunkan berat badan. Ketika kamu tidak minum cukup air, tubuhmu bisa bingung dalam menetapkan rasa lapar atau kehausan.
"Inilah sebabnya mengapa meningkatkan asupan air dapat memiliki dampak besar pada seberapa banyak kamu makan di siang hari," kata ahli gizi Lisa Moskovitz.
Jadi, mulailah menyimpan botol air di dekatmu pada siang hari dan menahan diri untuk tidak menambahkan kopi, teh, jus, dan minuman berkarbonasi.
2. Konsumsi makanan kaya air
Cara lain untuk menjaga tubuhmu tetap terhidrasi adalah dengan makan lebih banyak makanan kaya air, seperti buah jeruk, melon, mentimun, dan seledri.
"Air yang terikat dalam makanan membutuhkan waktu lebih lama untuk keluar dari perut, dan karena porsinya bisa tampak besar, ada isyarat visual yang mempengaruhi rasa kenyang, atau kepuasan," kata Barbara Rolls, direktur Pennsylvania State University's Laboratory for the Study of Human Ingestive Behavior.
Baca Juga: Kacang Tanah, Camilan Sehat untuk Anda yang Ingin Menurunkan Berat Badan
Mulailah dengan menambahkan buah beri ke dalam menu sarapanmu, menukar camilan menjadi smoothie hijau, dan melengkapi makan malam dengan sayuran yang kaya air. Bonus tambahannya, saat kamu memasukkan serat tambahan ke dalam diet, ini bisa membantumu merasa kenyang lebih lama dan pada akhirnya bekerja untuk penurunan berat badan.
3. Pastikan tidak menggunakan terlalu banyak minyak saat memasak
Meskipun minyak tertentu seperti minyak zaitun atau minyak kelapa memiliki manfaat, tapi penting untuk tidak mengabaikan bahwa minyak masih memiliki kalori.
"Hanya karena minyak zaitun jauh lebih sehat daripada minyak goreng biasa, itu tidak berarti bahwa kamu hanya bisa menggunakannya secara bebas," kata ahli gizi Whitney Stuart.
4. Kurangi porsi makan
Ahli gizi Karen Ansel yang juga penulis "Healing Superfoods for Anti-Aging: Stay Younger Live Longer" menjelaskan jika mengontrol porsi makan adalah salah satu hal paling penting yang perlu diingat ketika kamu mencoba menurunkan berat badan.
Dia menyarankan untuk membaca label nutrisi pada makanan dan memperhatikan jumlah makanan yang kamu makan. Jika kamu melakukan ini, kamu bisa mengurangi jumlah kalori yang masuk, yang akan membantumu mengurangi beberapa kilogram bobot tubuh.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar
-
Fakta Super Flu, Dipicu Virus Influenza A H3N2 'Meledak' Jangkit Jutaan Orang
-
Gigi Goyang Saat Dewasa? Waspada! Ini Bukan Sekadar Tanda Biasa, Tapi Peringatan Serius dari Tubuh
-
Bali Menguat sebagai Pusat Wellness Asia, Standar Global Kesehatan Kian Jadi Kebutuhan
-
Susu Creamy Ala Hokkaido Tanpa Drama Perut: Solusi Nikmat buat yang Intoleransi Laktosa
-
Tak Melambat di Usia Lanjut, Rahasia The Siu Siu yang Tetap Aktif dan Bergerak