Suara.com - Akhir pekan jadi waktu yang tepat untuk melakukan olahraga. Pergunakan hari libur saat ini dengan menjalankan aktivitas yang bisa menunjang kesehatan Anda.
Beberapa zodiak harus memerhatikan itu. Sebab pola makan yang sehat dan istirahat cukup juga perlu diimbangi dengan aktivitas gerak tubuh agar otot tidak kaku.
Temukan zodiak kesehatan Anda selengkapnya di bawah ini, sebagaimana yang telah dilansir dari Horoscope.com.
Aries
Rileks sejenak untuk menjalani rutinitas yang harus dihadapi. Manfaatkan aplikasi gratis yang mudah diakses untuk latihan yoga dan berlatih sistem pernapasan. Itu akan sangat membantu Anda untuk mendapatkan ketenangan.
Taurus
Postur tubuh ideal tentu tidak bisa didapat dalam waktu hanya satu malam. Anda perlu konsisten dan ketekunan. Pastikan untuk melakukan latihan aerobik juga pengencangan otot secara rutin untuk mencapai tujuan Anda.
Gemini
Kebiasaan yang tidak sehat tidak akan hilang kecuali Anda melakukan sesuatu untuk mengubahnya. Kebiasaan baik dalam menjaga kesehatan paling utama dilakukan sejak tidur. Tidur membuat organ tubuh beristirahat, sel beregenerasi, dan membuat pikiran juga istirahat. Jadikan tidur berkualitas sebagai prioritas.
Cancer
Anda mungkin bisa bosan dengan olahraga yang berulang, jadi cobalah kenalkan diri Anda dengan beberapa bentuk latihan yang Anda rasa menantang dan menyenangkan. Ada ratusan aplikasi latihan, banyak di antaranya gratis atau berbiaya rendah. Cobalah sesuatu yang belum pernah Anda lakukan sebelumnya.
Leo
Jangan lagi menunda kebiasaan baik yang Anda tahu itu baik untuk kesehatan. Seperti minum lebih banyak air, makan lebih sedikit gula, berolahraga lebih sering.
Baca Juga: Manfaat Kopi: Turunkan Risiko Kanker, Obesitas, hingga Masalah Jantung
Virgo
Anda menyadari bahwa perasaan tenang juga menjadi faktor tubuh sehat. Anda harus biasakan minum banyak air agar membuat tubuh Anda rileks dan siap untuk melepaskan ketegangan yang telah terbentuk selama berminggu-minggu terakhir.
Libra
Anda mungkin sedang mengalami tingkat stres tinggi selama beberapa minggu dan menyadari hal itu. Anda bisa ajak bicara diri sendiri dan bertanya apa yang dibutuhkan. Apakah perlu mengejar waktu tidur Anda? Apakah perlu bekerja di waktu pagi hari atau yoga rutin sebelum mulai bekerja dari rumah? Jika Anda menganggur saat ini, apakah perlu membuat lebih banyak aktivitas terstruktur. Cara itu bisa menghindari diri Anda dari perasaan depresi.
Scorpio
Sangat wajar sesekali ingin beralih ke makanan yang menenangkan walaupun tidak sehat, di saat-saat yang tidak pasti. Tidak apa-apa jika Anda mungkin abai dengan pila hidup sehat. Tetapi jangan jangan melewati batas. Minumlah setidaknya satu gelas air setiap kali Anda menghabiskan segelas anggur atau soda, cobalah untuk tidur lebih baik, bergerak lebih banyak.
Sagitarius
Makanan tinggi serat selalu bermanfaat untuk kesehatan pencernaan. Tapi Anda sering mengabaikan itu. Makan lah buah dan sayur dalam jumlah banyak setiap harinya. Dan rasakan dampak apa yang akan terjadi pada tubuh Anda.
Capricorn
Apakah Anda tahu banyak tentang usus besar dan bagaimana menjaganya agar tetap sehat? Apakah Anda tahu cara merawat ginjal dengan hidrasi yang tepat? Ada banyak informasi di internet. Manfaatkan dan mulailah menerapkan gaya hidup yang bisa menjaga seluruh organ tubuh Anda tetap sehat.
Aquarius
Jika Anda memiliki bathtub, mandi Garam Epsom dengan beberapa tetes minyak esensial adalah cara yang murah untuk menenangkan sistem saraf Anda dan otot yang terlalu tegang. Anda juga perlu memperlancar saluran pencernaan dengan beralih dari kopi ke teh yang memiliki kandungan kafein lebih rendah.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar