Suara.com - Mengasuh dan mendidik anak merupakan salah satu peran terberat orangtua. Apalagi anak remaja yang sedang memasuki masa pubertas.
Memasuki masa remaja, anak kerap lebih banyak menghabiskan waktu dengan teman-temannya daripada dengan keluarga di rumah.
Psikolog Sri Juwita Kusumawardhani, M.Psi mengatakan, ada trik khusus untuk lebih mudah memahami dan mendidik anak usia remaja.
Terpenting orangtua harus mengikuti perkembangan zaman. Menjadi relevan dengan zaman, kata Juwita, merupakan salah satu syarat saklek untuk bisa memahami anak.
Itu juga yang membuatnya kerap memberikan masukan yang sama, terutama pada pasangan baru menikah.
"Biasanya pasangan yang baru mau nikah saya selalu bilang, 'nanti kalian akan membangun budaya keluarga kalian sendiri. Mungkin ada nilai orangtua yang tetap kita ambil. Tapi banyak juga yang mungkin sudah gak relevan. Sebagai orangtua pahami dulu zaman sekarang butuhnya apa," papar Juwita dalam siaran langsung Instagram, Rabu (12/8/2020).
Ia mencontohkan, di zaman sekarang yang serba cepat dengan digital, orangtua akan cukup kesulitan menghalangi anak untuk memakai gawai.
Menurut Juwita, yang perlu dilakukan orangtua cukup memberi anak aturan dalam penggunaannya. Demikian juga dengan cara anak bergaul dengan teman-temannya.
Cara pengawasan atau waktu bermain yang mungkin perlu disesuaikan dengan kondisi dan situasi saat ini, jelas Juwita. "Jangan jadinya 'dulu zaman mama, dulu zaman papa begini', nah jangan tuh. Karena beda zaman. Penting kita update tapi jangan hilangkan nilai-nilai yang memang kita inginkan tetap ada di diri anak," ujarnya.
Baca Juga: Agar Anak Mau Terbuka, Orangtua Diminta Tidak Reaktif
Terakhir yang juga tak kalah penting, orangtua sebaiknya mengenal teman-teman bermain anak. Hal itu untuk mempermudah dalam proses pengawasan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Implan Gigi Jadi Solusi Modern Atasi Masalah Gigi Hilang, Ini Penjelasan Ahli
-
Apa Beda Super Flu dengan Flu Biasa? Penyakitnya Sudah Ada di Indonesia
-
5 Obat Sakit Lutut Terbaik untuk Usia di Atas 50 Tahun, Harga Mulai Rp 13 Ribu
-
Kalimantan Utara Mulai Vaksinasi Dengue Massal, Kenapa Anak Jadi Sasaran Utama?
-
Kesehatan Anak Dimulai Sejak Dini: Gizi, Anemia, dan Masalah Pencernaan Tak Boleh Diabaikan
-
Krisis Senyap Pascabencana: Ribuan Pasien Diabetes di Aceh dan Sumut Terancam Kehilangan Insulin
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan