Suara.com - Indonesia sedang dilanda keresahan, sejumlah aspirasi sedang disampaikan atas kekecewaan pengesahan UU Omnibus Law Cipta Kerja oleh DPR-RI. Hal ini mengakibatkan angka positif baru Covid-19 melesat.
Di sisi lain angka kasus Covid-19 global terus meningkat. Catatan Worldometers, Jumat (9/10/2020) pukul 07:50 WIB, kasus positif dunia sudah mencapai 36.734.577 orang positif, 1.066.340 meninggal dunia, dan 27.629.679 orang berhasil sembuh. Kini tercatat masih ada 8.038.541 orang yang berstatus positif dan sedang menjalani perawatan di rumah sakit maupun menjalani isolasi mandiri di rumah.
Pertambahan kasus Covid-19 di India masih yang terbanyak di dunia. Hari ini di India ada 70.818 kasus tambahan baru dari total 6.903.806 orang yang positif. Sedangkan kasus meninggal baru di India mencapai 1.000 orang dari total korban meninggal dunia sebanyak 106.554 orang. Sedangkan kasus sembuh di India sudah mencapai 5.903.170 orang, dengan begini sisa kasus positif di India masih ada sebanyak 894.082 yang sedang mendapat perawatan.
Usai Presiden Donald Trump dinyatakan mulai pulih, Amerika mencatatkan kasus baru 54.278 orang yang berstatus positif dari total kasus keseluruhan 7.831.389 kasus. Meski masih di bawah India, kasus baru yang meninggal dunia bertambah 879 orang dalam sehari di Amerika, dari total seluruh korban meninggal 217.660 orang. Sementara, angka kesembuhan mencapai 5.016.139 dan sisa kasus positif aktif sebanyak 2.597.590 orang.
Di tengah aksi demonstrasi, kasus positif baru Indonesia bertambah nyaris 5.000 orang, atau tepatnya 4.850 orang baru dinyatakan positif, yang merupakan rekor tertinggi kasus baru saat ini, dari total akumulasi kasus positif 320.564 orang.
Kematian Indonesia juga ikut melonjak, hari ini tercatat ada 108 orang baru meninggal, dari total 11.580 orang yang sudah meninggal di Indonesia sejak awal pandemi Covid-19. Di sisi lain ada 244.060 orang yang sudah dinyatakan sembuh, sehingga kini tersisa 64.924 orang yang masih berstatus positif di Indonesia.
Aksi demonstrasi yang melibatkan kerumunan massa dan abai protokol kesehatan, suka tidak suka diprediksi Tim Mitigasi PB Ikatan Dokter Indonesia (IDI) akan menambah jumlah lonjakan kasus dalam 1 hingga 2 minggu ke depan.
"Berbagai seruan nyanyian maupun teriakan dari peserta demonstrasi tersebut tentu mengeluarkan droplet dan aerosol yang berpotensi menularkan virus terutama Covid-19," terang Ketua Tim Mitigasi PB IDI, Dr M. Adib Khumaidi, SpO, melalui siaran persnya kepada suara.com.
"Ditambah banyaknya kemungkinan peserta demonstrasi yang datang dari kota atau wilayah yang berbeda; jika terinfeksi, mereka dapat menyebarkan virus saat kembali ke komunitasnya," tutupnya.
Baca Juga: Masa Pandemi, ICE- Perkenalkan Kaca Film Antivirus dan Antibakteri
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Dont Miss a Beat: Setiap Menit Berharga untuk Menyelamatkan Nyawa Pasien Aritmia dan Stroke
-
Jangan Tunggu Dewasa, Ajak Anak Pahami Aturan Lalu Lintas Sejak Sekarang!
-
Menjaga Kemurnian Air di Rumah, Kunci Hidup Sehat yang Sering Terlupa
-
Timbangan Bukan Segalanya: Rahasia di Balik Tubuh Bugar Tanpa Obsesi Angka
-
Terobosan Baru Atasi Kebutaan: Obat Faricimab Kurangi Suntikan Mata Hingga 75%!
-
5 Pilihan Obat Batu Ginjal Berbahan Herbal, Aman untuk Kesehatan Ginjal dan Ampuh
-
Catat Prestasi, Tiga Tahun Beruntun REJURAN Indonesia Jadi Top Global Distributor
-
Mengenal UKA, Solusi Canggih Atasi Nyeri Lutut dengan Luka Minimal
-
Indonesia di Ambang Krisis Dengue: Bisakah Zero Kematian Tercapai di 2030?
-
Sakit dan Trauma Akibat Infus Gagal? USG Jadi Solusi Aman Akses Pembuluh Darah!