Suara.com - Awal tahun menjadi momen yang tepat bagi banyak orang untuk semakin disiplin dalam menjalani gaya hidup sehat. Karenanya, tak sedikit para selebriti yang memulai awal tahun mereka dengan sejumlah aktivitas yang menyehatkan.
Para selebriti ini membagikan aktivitas sehat mereka di akun Instagram masing-masing, yang tentunya juga bisa menginspirasi kita semua untuk memiliki resolusi sehat di tahun 2021. Nah, berikut adalah daftar selebriti yang memulai awal tahun dengan sejumlah aktivitas sehat, seperti yang suara.com rangkum untukmu.
1. Sherina
Penyanyi Sherina memulai awal tahunnya dengan menikmati minuman sehat plant based (diet nabati). Dalam Instagram Story miliknya, istri Baskara Mahendra ini bercerita jika ia termasuk seseorang yang hampir vegetarian, karena sesekali ia masih mengonsumsi telur untuk sarapan.
Tapi kali ini, di awal tahun, Sherina mengajak para pengikutnya untuk melakukan Veganuary alias menjadi vegetarian di bulan Januari. Salah satunya dengan mengonsumsi minuman sehat yang terdiri dari campuran nanas, vegan coconut protein powder, selada hijau, lemon, hingga ground flaxseed.
2. Dona Agnesia
Ibu tiga anak ini juga membagikan aktivitas sehatnya di awal tahun. Dona terlihat menikmati paginya dengan berlari dan beraktivitas sehat bersama anak-anaknya. Istri Darius Sinathrya ini tetap tak lupa menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah.
3. Anjasmara
Bagi aktor 90-an ini, olahraga bukan hanya sekedar kebutuhan, tapi sudah menjadi bagian dari gaya hidupnya. Dalam unggahan di Instagram miliknya, suami Dian Nitami ini memang sering kali memperlihatkan aktivitas olahraga. Begitu pula di awal tahun 2021 ini, ia memperlihatkan tubuh kekarnya sehabis berolahraga yang masih penuh dengan keringat.
Baca Juga: Dibayar untuk Tidak Melakukan Apa-apa, Pria Ini Malah jadi Seleb Populer
"First works out on 2021," tulisnya.
4. Andrea Dian
Aktris dan model satu ini juga terkenal sering membagikan gaya hidup sehatnya di Instagram pribadinya. Bersama sang suami, Ganindra Bimo, Andrea memamerkan aktivitas pertamanya di tahun 2021.
Keduanya terlihat sedang berada di gym. Andrea seaian memamerkan otot-ototnya dengan pakaian olahraga, sementara sang suami bertelanjang dada sambil mengangkat beban.
5. Acha Sinaga
Aktris dan selebgram Acha Sinaga juga terlihat sibuk dengan aktivitas sehatnya di awal tahun. Perempuan yang saat ini menetap di Australia bersama keluarga kecilnya ini terlihat melakukan latihan interval intensitas tinggi selama 10 menit. Menurutnya, selain menyehatkan, hal ini juga merupakan cara jitu dalam mengatasi kebosanan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Sakit dan Trauma Akibat Infus Gagal? USG Jadi Solusi Aman Akses Pembuluh Darah!
-
Dokter Ungkap Fakta Mengejutkan soal Infertilitas Pria dan Solusinya
-
Mitos atau Fakta: Biopsi Bisa Bikin Kanker Payudara Menyebar? Ini Kata Ahli
-
Stroke Mengintai, Kenali FAST yang Bisa Selamatkan Nyawa dalam 4,5 Jam!
-
Dari Laboratorium ITB, Lahir Teknologi Inovatif untuk Menjaga Kelembapan dan Kesehatan Kulit Bayi
-
Manfaatkan Musik dan Lagu, Enervon Gold Bantu Penyintas Stroke Temukan Cara Baru Berkomunikasi
-
Gerakan Peduli Kanker Payudara, YKPI Ajak Perempuan Cintai Diri Lewat Hidup Sehat
-
Krisis Iklim Kian Mengancam Kesehatan Dunia: Ribuan Nyawa Melayang, Triliunan Dolar Hilang
-
Pertama di Indonesia: Terobosan Berbasis AI untuk Tingkatkan Akurasi Diagnosis Kanker Payudara
-
Jangan Abaikan! SADANIS: Kunci Selamatkan Diri dari Kanker Payudara yang Sering Terlewat