Suara.com - Para peneliti menyatakan bahwa orang dengan diabetes yang menjalani pengobatan dengan obat metformin memiliki risiko kematian yang jauh lebih rendah akibat Covid-19. Penelitian ini diterbitkan pada jurnal Frontiers in Endocrinology.
Melansir dari Medical News Today, para peneliti melakukan studi observasi retrospektif pada 25.326 orang yang menjalani tes Covid-19 di Rumah Sakit Universitas Alabama di Birmingham (UAB) antara 25 Februari hingga 22 Juni 2020.
Dari orang yang dinyatakan positif Covid-19, 70 persen menderita hipertensi, 61 persen obesitas, dan 40 persen menderita diabetes. Dari pasien yang dites positif Covid-19, 11 persen meninggal. Dalam 93 persen kasus, orang yang meninggal berusia di atas 50 tahun.
Orang dengan diabetes menyumbang 67 persen kematian di mana menunjukkan bahwa kondisi ini memiliki efek yang sangat signifikan terhadap risiko kematian. Melihat lebih detail pada diabetisi, para peneliti menemukan bahwa mereka yang dites positif menggunakan metformin, obat yang digunakan dokter untuk mengobati diabetes memiliki 11 persen risiko kematian.
Sebagai perbandingan, mereka dengan diabetes yang tidak menggunakan metformin memiliki 24 persen risiko kematian.
"Efek menguntungkan ini tetap ada, bahkan setelah melihat faktor usia, jenis kelamin, ras, obesitas, dan hipertensi atau penyakit ginjal kronis dan gagal jantung," ujar Prof Anath Shalev direkrut UAB’s Comprehensive Diabetes Center dan pemimpin penelitian.
Para peneliti tidak dapat memastikan mengapa metformin mungkin memiliki efek ini. Oleh karena itu, Prof. Shalev menyarankan untuk mengembangkan temuan lebih lanjut. Para peneliti menyarankan bahwa penelitian di masa depan harus melihat mengapa metformin mungkin memiliki efek melindungi terhadap Covid-19.
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar