Suara.com - Gejala jangka panjang dari Covid-19 memang bisa menyerang pasien yang telah sembuh. Penelitian baru bahkan menunjukkan bahwa setidaknya 1 dari 3 mantan pasien Covid-19 bisa mengalami kondisi tersebut.
Penelitian tersebut telah diterbitkan di jurnal Nature Medicine pada hari Senin (22/3/2021)
Melansir dari Healthshots, beberapa gejala jangka panjang yang sering muncul adalah kelelahan, kecemasan, sesak napas, depresi, dan Gangguan Stres Pasca-Trauma (PTSD).
“Mengingat ada jutaan orang yang terinfeksi SARS-CoV-2 secara global, efek jangka panjang pada aspek kesehatan fisik, kognitif, dan mental masih perlu diperhatikan,” kata penulis utama Kartik Sehgal, seorang ahli onkologi medis di Boston's Dana-Farber Cancer Institute.
Sementara Covid-19 yang parah menginfeksi paru-paru pasien, penelitian telah menunjukkan bahwa virus juga menyerang organ lain yang menyebabkan berbagai komplikasi termasuk penyakit kardiovaskular dan peradangan kronis.
Sehgal dan rekannya meninjau sembilan studi jangka panjang dari Eropa, Amerika Serikat, dan China dan menemukan bahwa beberapa pasien melaporkan adanya berbagai masalah organ berbulan-bulan setelah mereka keluar dari rumah sakit.
Secara keseluruhan, mereka menemukan bahwa 30 persen pasien yang diteliti melaporkan setidaknya satu gejala, seperti kelelahan, sesak napas, dan kondisi kejiwaan.
Satu studi di Italia terhadap 143 pasien menemukan bahwa hampir 90 persen melaporkan gejala yang menetap hingga 60 hari setelah mereka pulih dari infeksi Covid-19.
Gejala yang paling umum adalah kelelahan yang mencapai 53,1 persen, sesak napas 43,4 persen, nyeri sendi 27,3 persen, dan nyeri dada 21,7 persen. Secara total, lebih dari separuh pasien mengalami beberapa gejala dua bulan setelah meninggalkan rumah sakit.
Baca Juga: Studi: Anak-anak Miliki Respons Antibodi Lebih Kuat Terhadap Covid-19
Tiga penelitian dari Prancis, Inggris, dan China menunjukkan bahwa antara 25 hingga 30 persen pasien melaporkan gangguan tidur beberapa minggu setelah pulih dari Covid-19. Tak hanya itu, sekitar 20 persen pasien juga telah melaporkan kerontokan rambut.
Sementara pada penelitian di Italia menunjukkan bahwa 52 persen persen dari 402 pasien sembuh dinyatakan mengalami satu kondisi kejiwaan seperti PTSD, depresi atau kecemasan. Para penulis mengatakan bahwa sekitar 30 persen pasien mengembangkan PTSD setelah dirawat di rumah sakit karena Covid-19.
“Penting untuk tidak melupakan efek kesehatan mental dari Covid-19 sembari menjaga gejala fisik,” kata Sehgal, yang juga instruktur di Harvard Medical School.
Para peneliti menyerukan penyelidikan lebih lanjut terhadap Covid-19 dan pendirian klinik yang lebih luas untuk merawat orang-orang dengan gejala yang menetap.
“Meskipun mencegah kematian tetap menjadi tujuan terpenting, penting juga untuk mengenali morbiditas multi-organ Covid-19,” ujar Sehgal.
“Kebutuhan medis pasien dengan Covid-19 tidak berhenti pada saat keluar dari rumah sakit dan mereka juga tidak berhenti setelah tiga hingga empat minggu,” imbuhnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Timbangan Bukan Segalanya: Rahasia di Balik Tubuh Bugar Tanpa Obsesi Angka
-
Terobosan Baru Atasi Kebutaan: Obat Faricimab Kurangi Suntikan Mata Hingga 75%!
-
5 Pilihan Obat Batu Ginjal Berbahan Herbal, Aman untuk Kesehatan Ginjal dan Ampuh
-
Catat Prestasi, Tiga Tahun Beruntun REJURAN Indonesia Jadi Top Global Distributor
-
Mengenal UKA, Solusi Canggih Atasi Nyeri Lutut dengan Luka Minimal
-
Indonesia di Ambang Krisis Dengue: Bisakah Zero Kematian Tercapai di 2030?
-
Sakit dan Trauma Akibat Infus Gagal? USG Jadi Solusi Aman Akses Pembuluh Darah!
-
Dokter Ungkap Fakta Mengejutkan soal Infertilitas Pria dan Solusinya
-
Mitos atau Fakta: Biopsi Bisa Bikin Kanker Payudara Menyebar? Ini Kata Ahli
-
Stroke Mengintai, Kenali FAST yang Bisa Selamatkan Nyawa dalam 4,5 Jam!