Suara.com - Saat ini di TikTok tengah ramai tren dry scooping atau menelan bubuk protein yang dicampur kopi, tanpa menyeduhnya dahulu, sebelum berolahraga.
Namun, sebuah penelitian dipresentasikan dalam 2021 American Academy of Pediatrics National Conference & Exhibition menunjukkan bahwa praktik dry scooping justru berbahaya.
Menurut penulis studi Nelson Chow dari Universitas Princeton, memakan bubuk kopi dan protein berisiko overdosis kafein, sebab campuran yang dikonsumsi sebelum olahraga ini mengandung kafein dalam dosis tinggi.
Tubuh akan menyerap campuran bubuk ini secara lebih cepat, dibanding ketika diseduh. Ini meningkatkan konsentrasi kafein dan bahan-bahan lain di dalam tubuh.
Memakan bubuk kering juga dapat menyebabkan masalah inhalasi secara tidak sengaja, lapor Insider.
"Kecenderungannya cukup berbahaya karena potensi besar terjadinya kecelakaan over konsumsi dan inhalasi," tutur Chow.
Dampak dari overdosis kafein termasuk kecemasan, palpitasi jantung, kram yang membuat muntah, hingga pingsan.
Beberapa pengguna TikTok pun mengaku mengalami dampak serius setelah melakukan tren tersebut. Seorang wanita berusia 20 tahun mengatakan dirinya terkena serangan jantung setelah dry scooping.
Chow mengakui bahwa suplemen seperti bubuk kafein dan creatine dapat meningkatkan pembentukan otot apabila dikonsumsi secara benar.
Baca Juga: Seitan: Daging Palsu Alternatif Protein untuk Para Vegan
Namun, kurangnya pengawasan dalam peraturan suplemen makanan membuatnya sulit untuk mengetahui apa yang terkandung di dalamnya, Beberapa bubuk olahraga juga telah terbukti mengandung zat terlarang.
Sementara itu, pelatih pribadi aktor Chris Hemsworth, Luke Zocchi, mengatakan bahwa suplemen olahraga sebenarnya tidak diperlukan dalam membangun otot atau menghilangkan lemak.
Sebaliknya, kebanyakan orang akan mendapat menfaat lebih dari rutinitas olahraga yang konsisten daripada membuang uang untuk bubuk atau protein shake.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar
-
Fakta Super Flu, Dipicu Virus Influenza A H3N2 'Meledak' Jangkit Jutaan Orang
-
Gigi Goyang Saat Dewasa? Waspada! Ini Bukan Sekadar Tanda Biasa, Tapi Peringatan Serius dari Tubuh
-
Bali Menguat sebagai Pusat Wellness Asia, Standar Global Kesehatan Kian Jadi Kebutuhan
-
Susu Creamy Ala Hokkaido Tanpa Drama Perut: Solusi Nikmat buat yang Intoleransi Laktosa
-
Tak Melambat di Usia Lanjut, Rahasia The Siu Siu yang Tetap Aktif dan Bergerak
-
Rahasia Sendi Kuat di Usia Muda: Ini Nutrisi Wajib yang Perlu Dikonsumsi Sekarang