Suara.com - Peradangan alias iritasi kulit bisa terjadi di mana saja, termasuk di daerah selangkangan. Salah satu cirinya adalah munculnya bintik merah.
Masalah ini dialami oleh seorang pria bernama Gamar, yang bertanya di forum kesehatan Smarterhealth.id.
"Dokter, di selangkangan saya muncul bintik-bintik merah, tapi tidak sakit atau gatal. Tidak berair dan hanya merah saja. Apa ini berbahaya dok?" tanyanya.
Menjawab pertanyaan itu, dr. Tan Wei Sheng dari Gleneagles Hospital Singapura mengatakan, bintik merah di selangkangan bisa disebabkan oleh peradangan folikel rambut yang disebut folikulitis.
"Kemungkinan bisa folikulitis atau peradangan folikel rambut, yang biasa muncul di selangkangan karena di sana terdapat beberapa folikel rambut," terang dr. Tan.
dr. Tan mengatakan folikulitis ini bisa disebabkan oleh bakteri penyebab peradangan akar rambut dan bisa diatasi dengan cairan antiseptik, salep atau minum antibiotik.
"Namun, tanpa pemeriksaan fisik, sulit untuk dipastikan, dan jika tidak kunjung hilang, Anda sebaiknya temui dokter untuk mendapat pemeriksaan," terangnya.
Sementara itu mengutip laman Hello Sehat, Folikulitis adalah penyakit kulit yang terjadi akibat peradangan pada folikel rambut. Kondisi ini biasanya ditandai dengan benjolan merah kecil dengan ujung putih berisi nanah.
Benjolan ini mungkin ada yang dangkal atau terasa dalam. Selain itu, penyakit pada kulit kepala ini dapat terjadi di tempat yang ditumbuhi rambut, termasuk dada, punggung, lengan, dan kaki. Jerawat dan jenisnya juga bagian dari folikulitis.
Baca Juga: Hanya Butuh 3 Rempah, Ini Cara Alami Atasi Gatal di Selangkangan ala Dokter Zaidul Akbar
Folikulitis tidak berbahaya, tetapi dapat menimbulkan gatal dan nyeri yang membuat Anda tidak nyaman. Pada kasus yang parah, masalah ini dapat menyebabkan rambut rontok dan bekas luka permanen.
Bila kondisinya ringan, gejala akan hilang beberapa hari setelah diobati dengan perawatan rumahan. Namun, peradangan folikel rambut yang lebih serius dan berulang memerlukan penanganan dari dokter kulit.
Berita Terkait
-
Atasi Selangkangan Hitam dengan Krim Pemutih Aman: Review Pherini Armpit Brightening Cream
-
Benjolan di Selangkangan Anak? Waspadai Hernia Inguinal dan Pentingnya Deteksi Dini
-
8 Produk Pemutih Selangkangan Terbaik untuk Kulit Selangkangan Cerah dan Sehat
-
Kiky Saputri Sentil Selangkangan Hitam: Dosa Kalau Dipamerkan!
-
5 Cara Mengatasi Gatal di Area Selangkangan Menggunakan Bahan Alami
Terpopuler
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Link Download Logo Hari Santri 2025 Beserta Makna dan Tema
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 Oktober 2025: Banjir 2.000 Gems, Pemain 110-113, dan Rank Up
Pilihan
-
Wawancara Kerja Lancar? Kuasai 6 Jurus Ini, Dijamin Bikin Pewawancara Terpukau
-
5 Laga Klasik Real Madrid vs Juventus di Liga Champions: Salto Abadi Ronaldo
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
Terkini
-
Indonesia Kaya Tanaman Herbal, Kenapa Produksi Obat Alami Dalam Negeri Lambat?
-
Supaya Anak Peduli Lingkungan, Begini Cara Bangun Karakter Bijak Plastik Sejak Dini
-
Kemendagri Dorong Penurunan Angka Kematian Ibu Lewat Penguatan Peran TP PKK di Daerah
-
Gaya Hidup Modern Bikin Diabetes di Usia Muda Meningkat? Ini Kata Dokter
-
Saat Kesehatan Mata Jadi Tantangan Baru, Ini Pentingnya Vision Care Terjangkau dan Berkelanjutan
-
Bikin Anak Jadi Percaya Diri: Pentingnya Ruang Eksplorasi di Era Digital
-
Rahasia Tulang Kuat Sejak Dini, Cegah Osteoporosis di Masa Tua dengan Optimalkan Pertumbuhan!
-
Terobosan Baru! MLPT Gandeng Tsinghua Bentuk Program AI untuk Kesehatan Global
-
Ubah Waktu Ngemil Jadi "Mesin" Pembangun Ikatan Anak dan Orang Tua Yuk!
-
Kasus Kanker Paru Meningkat, Dunia Medis Indonesia Didorong Adopsi Teknologi Baru