Suara.com - Cameron Newsom (42) memiliki kondisi langka, yakni lidah yang bisa tumbuh rambut. Kondisi ini terjadi setelah sebagian lidahnya diganti dengan jaringan kaki.
Ketika usianya 33 tahun, Cameron asal Colorado Springs, Colorado, didiagnosis menderita kanker kulit di lidah yang disebut karsinoma sel skuamosa.
Tanda yang dialaminya adalah munculnya bintik-bintik di lidahnya. Namun, memerlukan beberapa kali pemeriksaan untuk mendiagnosis kanker tersebut, lapor Daily Star.
"Pada saat aku didiagnosis, aku kehilangan lebih dari 3,2 kilogram karena aku tidak bisa makan atau minum. Butuh waktu tiga tahun untuk akhirnya dokter mendiagnosisku," kata Cameron.
Setelah bertahun-tahun berjuang melawan rasa sakit dan hampir tidak bisa makan dengan kemoterapi, dokter harus mengangkat tumor di lidahnya.
Lalu, dokter mencangkokkan sedikit jaringan paha ke lidahnya.
"Dokter biasanya mengambil kulit dari lengan bawah, tetapi tinnggiku sekitar 155 sentimeter, jadi aku tidak punya cukup kulit di bawah lengan untuk menggantikan yang di lidah," sambungnya.
Selama berminggu-minggu kemudian mulut Cameron bengkak hingga tidak bisa menelan atau bernapas tanpa alat bantu.
"Aku harus diawasi terus-menerus dan setiap kali tenggorokanku mengalami penumpukan darah dan cairan tubuh, harus dibilas dengan air," lanjutnya.
Baca Juga: Studi: Rutin Terpapar Asap Rokok Lebih Berisiko Kena Kanker Mulut
Namun, menurutnya, bagian paling aneh adalah tumbuhnya rambut di lidah.
"Aku merasakan tekstur kasar di kulit paha yang menggantikan lidahku. Ketika aku bercermin, buku kaki mulai tumbuh!" imbuhnya.
Meski begitu, ia tetap bersyukur dan sedang belajar menggunakan lidah barunya secara benar, walau rasanya berbeda saat berbicara atau makan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Tak Perlu ke Luar Negeri, Indonesia Punya Layanan Bedah Robotik Bertaraf Internasional
-
Hari Gizi Nasional: Mengingat Kembali Fondasi Kecil untuk Masa Depan Anak
-
Cara Kerja Gas Tawa (Nitrous Oxide) yang Ada Pada Whip Pink
-
Ibu Tenang, ASI Lancar: Kunci Menyusui Nyaman Sejak Hari Pertama
-
Kisah Desa Cibatok 1 Turunkan Stunting hingga 2,46%, Ibu Kurang Energi Bisa Lahirkan Bayi Normal
-
Waspada Penurunan Kognitif! Kenali Neumentix, 'Nootropik Alami' yang Dukung Memori Anda
-
Lompatan Layanan Kanker, Radioterapi Presisi Terbaru Hadir di Asia Tenggara
-
Fokus Turunkan Stunting, PERSAGI Dorong Edukasi Anak Sekolah tentang Pola Makan Bergizi
-
Bukan Mistis, Ini Rahasia di Balik Kejang Epilepsi: Gangguan Listrik Otak yang Sering Terabaikan
-
Ramadan dan Tubuh yang Beradaptasi: Mengapa Keluhan Kesehatan Selalu Datang di Awal Puasa?