Suara.com - Hari Kebersihan Menstruasi Sedunia 2022 merupakan momentum untuk mengingatkan lagi betapa stigma dan mitos kebersihan menstruasi hingga kini masih melekat di beberapa negara, terutama negara berkembang, seperti yang dialami oleh Miss Universe 2021 asal India, Harnaaz Sandhu.
Perempuan bernama lengkap Harnaaz Kaur Sandhu ini bercerita, sejak usia anak kerap merasa tidak nyaman membicarakan menstruasi, padahal memiliki Ibu yang berkarir sebagai dokter ginekologi.
“Bayangkan, bagi anak-anak perempuan yang tidak memiliki wadah untuk mediskusikan ini dan menganggap tabu untuk mendiskusikan menstruasi. Saya ingin mendobrak stigma ini, sehingga perempuan muda merasa lebih nyaman untuk mengatasi kesehatan menstruasi mereka,” tegasnya dalam diskusi dan sosialisasi manajemen kebersihan menstruasi (MKM) dan period poverty memperingati Hari Kebersihan Menstruasi Sedunia yang digelar oleh Yayasan Plan International Indonesia (Plan Indonesia), Sabtu (28/5/2022) di Jakarta. .
Tak hanya itu, Harnaaz juga mengungkap fakta bahwa perempuan tidak selalu memiliki akses ke produk menstruasi yang aman dan higienis, pengetahuan atau pendidikan tentang cara mengatur menstruasinya. Ini juga dikenal sebagai period poverty yang telah menjadi masalah global.
Di beberapa daerah, lanjut Harnaaz, banyak anak perempuan bahkan berhenti sekolah karena tidak tahu bagaimana mengatur siklus menstruasinya di depan umum.
"Untuk mengatasinya kita harus melawan stigma seputar menstruasi dan membantu mendidik perempuan dan menyediakan produk menstruasi. Kami tidak bisa melakukan ini sendirian, laki-laki juga harus mendukung tujuan ini, kalau tidak, istri, saudara perempuan, ibu, dan teman mereka tidak akan berhasil," tegas Harnaaz.
Sebagai bukti keseriusannya mendobrak stigma tersebut, Miss Universe 2021 itu melakukan advokasi yang berfokus pada pemberdayaan perempuan dalam menyosialisasikan MKM bersama dengan berbagai organisasi, salah satunya Plan International.
"Dan hari ini bersama Plan Indonesia, kami membantu kaum muda mengambil aksi secara serius tentang isu MKM,” tegasnya.
Baca Juga: 5 Tips Menjaga Kebersihan Saat Menstruasi yang Sebaiknya Dilakukan Perempuan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Tidak Semua Orang Cocok di Gym Umum, Ini Tips untuk Olahraga Bagi 'Introvert'
-
Dehidrasi Ringan Bisa Berakibat Serius, Kenali Tanda dan Solusinya
-
Indonesia Masih Kekurangan Ahli Gizi, Anemia hingga Obesitas Masih Jadi PR Besar
-
Cedera Tendon Achilles: Jangan Abaikan Nyeri di Belakang Tumit
-
Super Flu: Ancaman Baru yang Perlu Diwaspadai
-
3D Echocardiography: Teknologi Kunci untuk Diagnosis dan Penanganan Penyakit Jantung Bawaan
-
Diam-Diam Menggerogoti Penglihatan: Saat Penyakit Mata Datang Tanpa Gejala di Era Layar Digital
-
Virus Nipah Sudah Menyebar di Sejumlah Negara Asia, Belum Ada Obatnya
-
Tak Perlu ke Luar Negeri, Indonesia Punya Layanan Bedah Robotik Bertaraf Internasional
-
Hari Gizi Nasional: Mengingat Kembali Fondasi Kecil untuk Masa Depan Anak