Suara.com - Ketika naik pesawat, tiket apa yang Anda beli? Ahli endrokinologi yang berbasis di Brooklyn, AS, mengatakan bahwa terlalu sering terbang di kelas ekonomi jutsru dapat merusak gairah seks, lho.
Endrokinolog lulusan Yale, Florence Comite, memperingatkan pelancong untuk berpikir dua kali tentang dampak kebiasaan bepergian terhadap kesehatan.
Dalam sebuah video, Comite menjelaskan hubungan antara kecemasan, claustrophobia dan kurangnya ruang terhadap penurunan libido seseorang.
Ia pun menyinggung penerbangan ekonomi yang tempat duduknya sempit.
"Merasa antisipasi ketika naik pesawat dapat menurunkan gairah seks karena itu menimbulkan kecemasan. Kita tidak tahu apa yang akan terjadi dan tempat duduk pesawat adalah ruang yang sempit," kata Comite, dikutip New York Post.
Ia melanjutkan, "ini mendorong mekanisme 'flight and fight'. Jadi, hormon yang naik ke otak seperti norepinefrin dan epinefrin akan menurunkan testosteron, dan itu akan langsung berpengaruh pada libido. Bahkan, fungsi seksual."
Comite pun menyarankan untuk memilih penerbangan bisnis atau kelas satu. Menurutnya itu lebih baik.
"Ini akan menenangkan pikiran Anda, Anda akan lebih nyaman," sambungnya.
Stres dan masalah mengenai kesehatan mental dapat secara drastis memengaruhi testosteron.
Baca Juga: 6 Pencuri Barang Penumpang Pesawat Dibekuk, Koper dan Boarding Pass Jadi Barang Bukti
Testosteron merupakan salah satu hormon yang merangsang gairah seks. Kadar yang rendah dapat menyebabkan libido rendah, bersama dengan gejala lainnya.
Menurut Comite, begitu tubuh letih, tidak cukup tidur, jet lag, maka akan memengaruhi cara seseorang berpikir.
"Kelas bisnis, atau kelas satu, akan membuatnya lebih baik," lanjutnya.
Jika tidak bisa, Comite menyarankan beberapa tindakan yang bisa membuat Anda santai saat dalam penerbangan, yakni:
- Memastikan semua pekerjaan mendesak selesai
- Tidak sedang stres
- Pastikan cukup istirahat
Tidur antara enam hingga delapan jam sebelum penerbangan adalah cara lain untuk menghindari stres selama penerbangan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar
-
Fakta Super Flu, Dipicu Virus Influenza A H3N2 'Meledak' Jangkit Jutaan Orang
-
Gigi Goyang Saat Dewasa? Waspada! Ini Bukan Sekadar Tanda Biasa, Tapi Peringatan Serius dari Tubuh
-
Bali Menguat sebagai Pusat Wellness Asia, Standar Global Kesehatan Kian Jadi Kebutuhan
-
Susu Creamy Ala Hokkaido Tanpa Drama Perut: Solusi Nikmat buat yang Intoleransi Laktosa
-
Tak Melambat di Usia Lanjut, Rahasia The Siu Siu yang Tetap Aktif dan Bergerak