Suara.com - Bagi masyarakat modern, isu mental health atau kesehatan mental tengah menjadi perbincangan. Hal ini pun menjadikan healing atau refreshing agar tidak stres sebagai tren liburan masa kini. Tapi sayangnya, banyak yang salah paham tentang pengertian mental health, dan kerap menyandingkan dengan gangguan mental atau gangguan jiwa.
Padahal mengutip situs resmi Kementerian Kesehatan, Sabtu (2/7/2022), mental health adalah kondisi mental yang sehat agar terhindar dari penyakit fisik maupun psikologis pada seseorang.
Mental adalah segala hal yang berhubungan dengan batin dan watak manusia. Sehingga bisa disimpulkan mental health adalah kondisi ketika batin dan watak manusia dalam keadaan normal, tenteram, dan tenang, sehingga dapat menjalankan aktivitas dan menikmati kehidupan sehari-hari.
Gejala Mental Health yang Sehat
Adapun tanda atau gejala mental health sehat adalah saat orang tersebut bisa menikmati kehidupan sehari-hari dan menghargai orang lain di sekitar. Ditambah, batinnya dalam keadaan tenang dan tentram.
Selain itu, orang yang bermental sehat terlihat dari perilakunya yang bisa menggunakan kemampuan atau potensi dirinya secara maksimal saat berhadapan dengan tantangan hidup, serta menjalin hubungan positif dengan orang lain.
Gejala Mental Health Terganggu
Sedangkan gejala mental health yang terganggu, yaitu seseorang yang mengalami gangguan suasana hati, kemampuan berpikir, serta kendali emosi yang bisa menyebabkan perilaku buruk.
Seseorang yang mengalami gangguan mental health bisa menyebabkan masalah dalam kehidupan sehari-hari.
Baca Juga: Kenali ADHD, Gangguan yang Bikin Kamu Sering Gagal Fokus
Tidak hanya dapat merusak interaksi atau hubungan dengan orang lain, tapi juga dapat menurunkan prestasi di sekolah dan produktivitas kerja.
Gangguan mental health jenisnya di antaranya stres, gangguan kecemasan, hingga depresi.
Cara Mengatasi Mental Health Terganggu
Ada beragam cara untuk mengatasi mental health yang terganggu, tergantung jenis gangguannya. Seperti stres, bisa diatasi dengan cara melakukan manajemen stres, seperti sebagai berikut:
- Belajar menerima suatu masalah yang sulit diatasi atau hal-hal yang tidak dapat diubah.
- Selalu berpikir positif dan memandang bahwa segala sesuatu yang terjadi di dalam hidup ada hikmahnya.
- Meminta saran dari orang terpercaya untuk mengatasi masalah yang sedang dialami.
- Belajar mengendalikan diri dan selalu aktif dalam mencari solusi.
- Melakukan aktivitas fisik, meditasi, atau teknik relaksasi guna meredakan ketegangan emosi dan menjernihkan pikiran, dan lain sebagainya.
Sedangkan cara mengatasi mental health gangguan kecemasan, bisa dilakukan tanpa bantuan dokter melalui beberapa cara, seperti mengonsumsi makanan bergizi tinggi.
Termasuk juga cukup tidur, mengurangi asupan kafein, minuman beralkohol, atau zat penenang lainnya, tidak merokok, berolahraga secara rutin, dan melakukan metode relaksasi sederhana, seperti yoga atau meditasi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Tak Perlu ke Luar Negeri, Indonesia Punya Layanan Bedah Robotik Bertaraf Internasional
-
Hari Gizi Nasional: Mengingat Kembali Fondasi Kecil untuk Masa Depan Anak
-
Cara Kerja Gas Tawa (Nitrous Oxide) yang Ada Pada Whip Pink
-
Ibu Tenang, ASI Lancar: Kunci Menyusui Nyaman Sejak Hari Pertama
-
Kisah Desa Cibatok 1 Turunkan Stunting hingga 2,46%, Ibu Kurang Energi Bisa Lahirkan Bayi Normal
-
Waspada Penurunan Kognitif! Kenali Neumentix, 'Nootropik Alami' yang Dukung Memori Anda
-
Lompatan Layanan Kanker, Radioterapi Presisi Terbaru Hadir di Asia Tenggara
-
Fokus Turunkan Stunting, PERSAGI Dorong Edukasi Anak Sekolah tentang Pola Makan Bergizi
-
Bukan Mistis, Ini Rahasia di Balik Kejang Epilepsi: Gangguan Listrik Otak yang Sering Terabaikan
-
Ramadan dan Tubuh yang Beradaptasi: Mengapa Keluhan Kesehatan Selalu Datang di Awal Puasa?