Suara.com - Baru 2 episode drama Korea terbaru The Law Cafe sudah mencuri perhatian, bahkan Dirjen WHO atau Organisasi Kesehatan Dunia, Tedros Adhanom Ghebreyesus berterimakasih kepada Lee Seung Gi karena mengedukasi tentang batasan asupan garam.
Seperti diketahui Lee Seung Gi berperan sebagai Kim Jeong-ho, tokoh utama The Law Cafe yang digambarkan sebagai lelaki pintar dan jenius.
Di episode pertama The Law Cafe, Jeong-ho menjelaskan kepada para tetangganya tentang batasan asupan garam yang direkomendasikan WHO untuk kesehatan.
"Organisasi Kesehatan Dunia, merekomendasikan tidak makan lebih dari 2.000 mg (miligram) sodium setiap hari. Itu 5 gram garam, yang setara dengan satu sendok teh garam," ujar Seung Gi sebagai Jeong-ho dikutip suara.com, Kamis (8/9/2022).
Menurut Jeong-ho, karena memakan kimchi yang diawetkan menggunakan garam dan makanan laut secara bersamaan. Maka diartikan setiap orang mengonsumsi dua kali lipat jumlah garam yang direkomendasikan WHO.
"Terimakasih atas menginformasikan rekomendasi asupan garam WHO, Lee Seung Gi dan @MyloveKBS di K-drama barumu The Law Cafe! Memang mengurangi garam lebih baik untuk kesehatan kita, tidak lebih dari satu sendok teh per hari," cuit @DrTedros di Twitter lengkap dengan cuplikan dialog Seung Gi.
Tidak berhenti di situ dalam dialog Seung Gi juga menginformasikan, berbagai ancaman penyakit yang membayangi jika terus-terusan konsumsi garam berlebihan setiap harinya.
"Jika Anda terus mengonsumsi banyak sodium setiap hari, orang-orang berusia 50-an atau lebih tua akan menderita tekanan darah tinggi, stroke dan serangan jantung. Itu bahkan bisa menyebabkan penyakit Alzheimer," sambung Seung Gi.
Sementara itu drama The Law Cafe menceritakan tentang Seung Gi yang memerankan Jeong-ho, seorang mantan jaksa yang terlibat dengan pengacara publik Kim Yu ri yang diperankan Lee Se young.
Kim Yu ri dikenal sebagai pengacara tak kenal takut dan beridealisme tinggi membela keadilan, sedangkan Jeong-ho mantan jaksa jenius yang terkenal berhati-hati.
Berita Terkait
-
Membaca Pola Traumatis dalam Drama 'Can This Love Be Translated?'
-
Bertabur Bintang Top, Adu Kuat Lineup Korea 2026 Netflix vs Disney Plus
-
Sinopsis The Wonderfools, Segera di Netflix Tampilkan Park Eun Bin dan Cha Eun Woo
-
Park Jin Young dan Kim Min Ju Siap Bikin Baper di Drama Romantis 'Shining'
-
6 Drama Korea 2026 yang Tayang di Disney+ dan Wajib Masuk Daftar Tontonan
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Lompatan Layanan Kanker, Radioterapi Presisi Terbaru Hadir di Asia Tenggara
-
Fokus Turunkan Stunting, PERSAGI Dorong Edukasi Anak Sekolah tentang Pola Makan Bergizi
-
Bukan Mistis, Ini Rahasia di Balik Kejang Epilepsi: Gangguan Listrik Otak yang Sering Terabaikan
-
Ramadan dan Tubuh yang Beradaptasi: Mengapa Keluhan Kesehatan Selalu Datang di Awal Puasa?
-
Rahasia Energi "Anti-Loyo" Anak Aktif: Lebih dari Sekadar Susu, Ini Soal Nutrisi yang Tepat!
-
Sinergi Medis Indonesia - India: Langkah Besar Kurangi Ketergantungan Berobat ke Luar Negeri
-
Maia Estianty Gaungkan Ageing Gracefully, Ajak Dewasa Aktif Waspada Bahaya Cacar Api
-
Kolesterol Tinggi, Risiko Diam-Diam yang Bisa Berujung Stroke dan Serangan Jantung
-
Telapak Kaki Datar pada Anak, Normal atau Perlu Diperiksa?
-
4 Rekomendasi Minuman Diabetes untuk Konsumsi Harian, Mana yang Lebih Aman?