Suara.com - Disangka ruam biasa, ternyata seorang perempuan berusia 21 tahun mengidap kelainan darah langka mematikan yang disebut immune thrombocytopenia (ITP).
Ruam ini berbentuk aneh, terjadi di sekujur tubuh dan dalam hitungan menit, kelainan darah ini menyebabkan pendarahan otak yang bisa menyebabkan kematian jika tidak diobati.
Ia adalah Juliana Pascarella dari Virginia yang didiagnosis sejak usia 19 tahun. Gejala penyakit ini berupa rendahnya kadar trombosit atau sel yang membentuk gumpalan untuk menghentikan pendarahan.
Trombosit rendah bisa menyebabkan seseorang mudah memar, gusi berdarah, pendarahan internal termasuk di sekitar otak.
ITP terjadi saat sistem kekebalan tubuh menghancurkan trombosit, dan hingga saat ini tidak diketahui penyebabnya. Tapi obat-obatan, kehamilan, infeksi virus, hingga autoimun rheumatoid arthritis bisa jadi penyebabnya.
Kondisi ini bisa dialami 3 dari 100.000 orang yang didiagnosis dengan kondisi tersebut setiap tahunnya, menurut Organisasi Nasional untuk Gangguan Langka.
Pascarella bercerita dalam konten video TikTok-nya, bahwa satu malam secara tiba-tiba, selama 15 menit ada titik-titik ruam muncul di tubuh dan kakinya, lalu luka di bibir bawahnya, hingga hidungnya tidak berhenti keluarkan darah.
Pada awalnya, ia mengira ruam itu tidak berbahaya, lalu betapa kagetnya dia mendapati tubuhnya hanya memiliki 3.000 trombosit, dimana seharusnya orang normal memiliki 150.000 hingga 450.000 trombosit.
Hasilnya ia didiagnosis ITP, saat trombositnya selalu berada di bawah angka 100.000.
Baca Juga: Istri Ungkap Kondisi Pak Ogah Terkini: Sering Meracau, Tak Bisa Bangun Sendiri
Berita Terkait
-
5 Alat Kesehatan untuk Cek Gula Darah dan Kolesterol di Rumah, Mulai dari Rp100 Ribuan
-
Mengais Harapan dengan Kursi Roda: Logistik di Dapur Darurat Pasca-Banjir Aceh
-
Cara dan Syarat Daftar BPJS Kesehatan untuk Pasien Cuci Darah
-
5 Pilihan Teh Herbal yang Ampuh Turunkan Kadar Kolesterol, Mulai dari Rp20 Ribuan
-
Penelitian Ungkap Mikroplastik Memperparah Penyempitan Pembuluh Darah: Kok Bisa?
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
Terkini
-
Krisis Senyap Pascabencana: Ribuan Pasien Diabetes di Aceh dan Sumut Terancam Kehilangan Insulin
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan