Suara.com - Artis Chelsea Olivia baru-baru ini membagikan kabar kurang baik. Melalui unggahannya, Chelsea Olivia menuliskan, kalau dirinya mengalami jatuh di carport rumahnya sehingga mengalami cedera di bagian tulang ekornya.
Sebab tulang ekornya cedera itu, Chelsea Olivia mengaku takut tidak bisa berjalan lagi. Apalagi, kala itu istri Glenn Alinskie itu harus terbang ke Bali karena ada urusan.
"H-1 sebelum ke bali jatuh terpeleset di carport dan kena tulang ekor (sudah takut banget enggak bisa jalan karena besoknya harus ke Bali)," tulis Chelsea Olivia, sambil mengunggah potretnya bersama keluarga kecilnya, Rabu (30/11/2022).
Meski demikian, setelah melakukan pengecekan, cedera yang dialami Chelsea Olivia tidak begitu parah. Berdasarkan keterangannya, ia mengalami pembengkakan serta tulang ekor yang bergeser sedikit. Selain itu, ia juga masih bisa berjalan sehingga masih bisa hadir ke Bali.
"Eeh Puji Tuhan semua baik enggak ada retak, hanya bengkak dan tulang ekor bergeser sedikit. Bersyukur bisa jalan dan enggak terlalu kesakitan sekarang karena ada pain killer, harusnya sih di Bali akan cepet sembuh," ujar Chelsea Olivia.
Kekhawatiran Chelsea Olivia tidak bisa jalan kembali akibat cedera di tulang ekornya itu memang menjadi perhatian bagi banyak orang. Namun, apakah benar jika adanya cedera di tulang ekor dapat menyebabkan kelumpuhan?
Mengutip pernyataan dr. Amadeo Drian Basfiansa dari laman Alodokter, ketika seseorang mengalami kelumpuhan akibat adanya cedera di bagian tulang ekor ini memang bisa terjadi.
Namun, hal tersebut bukan karena tulang ekor yang mengalami kerusakan. Dokter Amadeo menjelaskan, ini terjadi karena bagian saraf yang berada di dekat tulang ekor tersebut yang mengalami kerusakan.
“Jadi kelumpuhan bisa saja terjadi karena rusaknya saraf yang berdekatan dengan tulang ekornya, bukan karena kerusakan tulang ekornya sendiri,” jelas Dokter Amadeo.
Baca Juga: 72 Hari Lagi, Lucinta Luna Sebut Wajah dan Suaranya Akan Sempurna
Apalagi, saraf tersebar ke seluruh tubuh dari kepala hingga ujung jari. Oleh sebab itu, beberapa orang ketika ada benturan keras di tulang ekor bisa menjadi lumpuh.
Biasanya, kondisi ini dapat terjadi karena berbagai hal mulai dari kecelakaan, benturan yang sangat keras, hingga jatuh dalam kondisi duduk.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Bukan Cuma Kabut Asap, Kini Hujan di Jakarta Juga Bawa 'Racun' Mikroplastik
-
Terobosan Regeneratif Indonesia: Di Balik Sukses Prof. Deby Vinski Pimpin KTT Stem Cell Dunia 2025
-
Peran Sentral Psikolog Klinis di Tengah Meningkatnya Tantangan Kesehatan Mental di Indonesia
-
50 Persen Penduduk Indonesia Berisiko Osteoporosis, Kenapa Gen X Paling Terancam?
-
Waduh! Studi Temukan Bukti Hewan Ternak Makan Sampah Plastik, Bahayanya Apa Buat Kita?
-
Terobosan Penanganan Masalah Bahu: Dari Terapi Non-Bedah hingga Bedah Minim Invasif
-
Cuaca Berubah-ubah Bikin Sakit? Ini 3 Bahan Alami Andalan Dokter untuk Jaga Imunitas!
-
Review Lengkap Susu Flyon: Manfaat, Komposisi, Cara Konsumsi dan Harga Terbaru
-
BPOM: Apotek Jangan Asal Berikan Antibiotik ke Pembeli, Bahaya Level Global
-
Teknologi Jadi Kunci: Ini Pendekatan Baru Cegah Stunting dan Optimalkan Tumbuh Kembang Anak