Suara.com - Anak-anak Indonesia membutuhkan akses nutrisi dan pendidikan yang maksimal, sehingga ke depannya dapat menjadi generasi berkualitas dan potensi mereka untuk mengakses kemajuan juga semakin maksimal.
Menyadari pentingnya hal tersebut, SGM Eksplor berkolaborasi dengan Lazada menjalankan program donasi nutrisi dan pendidikan di 11 Kabupaten/Kota di Indonesia yang merupakan bagian dari rangkaian gerakan sosial “Tunjuk Tangan untuk Generasi Maju Indonesia”.
Program tersebut juga menggandeng organisasi sosial SOS Children’s Villages Indonesia untuk mendukung penyaluran bantuan donasi agar bisa menjangkau anak-anak Indonesia yang membutuhkan di berbagai daerah.
"Pada kesempatan ini, SGM Eksplor kembali berkolaborasi bersama Lazada untuk berkontribusi mendukung anak-anak di berbagai daerah di Indonesia yang masih menghadapi tantangan dan keterbatasan dalam hal pemenuhan nutrisi dan pendidikan," jelas Senior Brand Manager SGM Eksplor, Shiera Syabila Maulidya dalam siaran pers yang Suara.com terima Selasa (17/1/2023).
Inisiatif ini, lanjut dia dilakukan sebagai upaya untuk ikut berkontribusi dalam mendorong terciptanya visi pemerintah untuk mewujudkan Generasi Emas 2045. Program ini sendiri terdiri dari donasi paket nutrisi untuk anak usia di atas 3 tahun sebanyak 2.500 paket dan donasi fasilitas perangkat penunjang pendidikan berupa laptop sebanyak 200 unit.
Adapun donasi tersebut disalurkan untuk anak-anak yang membutuhkan di berbagai daerah Kabupaten/Kota yaitu Banda Aceh, Meulaboh, Medan, Jakarta, Bogor, Bandung, Yogyakarta, Semarang, Tabanan, Palu, dan Sikka.
Sebelumnya, untuk memastikan donasi yang diberikan ditujukan kepada anak-anak yang benar-benar membutuhkan, maka dilakukan asesmen yang dilakukan secara regional dengan melibatkan pemerintah dan pemangku kepentingan setempat.
"Melalui program kolaborasi ini, kami berharap penerima manfaat dapat memiliki kesempatan untuk meningkatkan pengetahuan dan mengeksplorasi keterampilan dalam mengakses dunia digital, sehingga dapat mendukung generasi Indonesia semakin maju dan tercipta lebih banyak lagi SDM Indonesia yang unggul dan berkualitas," tambah Lia Kurtz, Senior Vice President, Category Director FMCG Lazada, Indonesia
Sumanda Tondang, selaku Fund Development and Communications Director SOS Children's Villages Indonesia mengatakan, pihaknya telah melihat langsung di berbagai daerah masih banyak anak-anak yang menghadapi tantangan-tantangan akses nutrisi dan pendidikan.
Baca Juga: Lucinta Luna Pakai Seragam SMA Dituding Lecehkan Pendidikan, Aturan Apa Sih yang Dilanggar?
Terkait nutrisi, tidak sedikit rumah tangga atau keluarga yang masih menghadapi keterbatasan akses terhadap asupan makanan bernutrisi. Sedangkan dalam hal pendidikan terutama terkait Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), anak-anak di berbagai daerah khususnya di pedesaan juga masih sangat membutuhkan dukungan perangkat digital seperti laptop.
Hal ini dapat membantu mereka untuk bisa mendapatkan berbagai informasi yang dapat menunjang pembelajaran dan menambah pengetahuan. Sehingga nantinya dapat banyak membantu anak-anak Indonesia untuk meraih kesempatan mencapai impian mereka untuk menjadi generasi maju.
Dengan dukungan tersebut, diharapkan bisa menjadi sumber semangat bagi anak-anak penerima manfaat untuk terus belajar dan memiliki keterampilan mengoperasikan komputer bahkan meningkatkan bakat di dunia digital.
"Selain itu mereka diharapkan mampu mengakses internet guna mempercepat perkembangan pengetahuan mereka agar dapat tumbuh jadi generasi maju,” tutup Sumanda.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- 30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 28 September: Raih Hadiah Prime Icon, Skill Boost dan Gems Gratis
Pilihan
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
-
Lowongan Kerja PLN untuk Lulusan D3 hingga S2, Cek Cara Daftarnya
-
Here We Go! Jelang Lawan Timnas Indonesia: Arab Saudi Krisis, Irak Limbung
-
Berharap Pada Indra Sjafri: Modal Rekor 59% Kemenangan di Ajang Internasional
-
Penyumbang 30 Juta Ton Emisi Karbon, Bisakah Sepak Bola Jadi Penyelamat Bumi?
Terkini
-
Miris! Ahli Kanker Cerita Dokter Layani 70 Pasien BPJS per Hari, Konsultasi Jadi Sebentar
-
Silent Killer Mengintai: 1 dari 3 Orang Indonesia Terancam Kolesterol Tinggi!
-
Jantung Sehat, Hidup Lebih Panjang: Edukasi yang Tak Boleh Ditunda
-
Siloam Hospital Peringati Hari Jantung Sedunia, Soroti Risiko AF dan Stroke di Indonesia
-
Skrining Kanker Payudara Kini Lebih Nyaman: Pemeriksaan 5 Detik untuk Hidup Lebih Lama
-
CEK FAKTA: Ilmuwan China Ciptakan Lem, Bisa Sambung Tulang dalam 3 Menit
-
Risiko Serangan Jantung Tak Pandang Usia, Pentingnya Layanan Terpadu untuk Selamatkan Nyawa
-
Bijak Garam: Cara Sederhana Cegah Hipertensi dan Penyakit Degeneratif
-
HD Theranova: Terobosan Cuci Darah yang Tingkatkan Kualitas Hidup Pasien Gagal Ginjal
-
Stres Hilang, Jantung Sehat, Komunitas Solid: Ini Kekuatan Fun Run yang Wajib Kamu Coba!