Suara.com - Anak pertama Krisdayanti (KD) dan Raul Lemos, Amora Lemos menjalani diet untuk mengontrol berat badannya agar tidak obesitas. Tapi sebenarnya bolehkah anak-anak diet?
Potret Amora diet ini terlihat dalam perubahan bentuk tubuh yang cukup drastis, bahkan remaja berusia 11 tahun ini terlihat cukup pangling karena disebut berat badannya turun hingga 10 kilogram.
Tidak hanya itu, agar diet Amora sukses, Krisdayanti tak sungkan menyewa suster agar pola makannya tetap sehat dan teratur, dan tidak kembali ke pola makan kurang sehat.
Hal ini dibocorkan Arsyi, putri Ashanty dan Anang Hermansyah yang tengah bermain bersama Amora, juga adiknya Kellen.
Dalam video di YouTube yang beredar, Arsyi yang mengetahui bahwa sang kakak sedang menjalani program diet dan menceritakan hal tersebut kepada sang bunda yakni Ashanty
"Bunda kak Amora diet bund, kak Amora diet," kata Arsy.
Terkejut, Ashanty kemudian menanyakan hal tersebut kepada suster pendamping Amora, termasuk berharap suster tersebut tidak terlalu ketat untuk Amora.
"Iya bu, paling dihitung makanannya yang bergizi, cuma jaga berat badan biar ideal aja bu," kata si suster.
Menanggapi ini, Dokter Spesialis Gizi Klinik dr. Raissa Edwina Djuanda, M. Gizi tidak mempersalahkan anak menjalani diet, terlebih jika berat badan anak sudah masuk kategori obesitas.
"Kalau memang anak tersebut obesitas kita harus atur pola makannya, biar nggak jadi makin obesitas, karena memang obesitas itu bahaya ya," ujar dr. Raissa dalam acara diskusi RSPI Group di Cikini, Jakarta Pusat, Rabu (18/1/2023).
Berikut ini hal yang perlu diperhatikan, saat anak diet seperti Amora, yang harus diketahui orangtua:
1. Nggak Boleh Dikasih Obat
Menurut dr. Reissa alih-alih mengonsumsi obat diet, anak lebih sarankan untuk mengandalkan pola makan dan pola hidup yang sehat. Tujuannya agar metabolisme tubuh tetap terjaga, sehingga tubuh anak mengenali ritmenya dalam mengolah makanan.
2. Pastikan Anak Konsumsi Makanan Sehat
Alih-alih mengandalkan makanan tinggi gula, disarankan menggantinya dengan karbohidrat kompleks seperti kentang dan jagung yang lebih rendah kalori.
Berita Terkait
-
Krisdayanti Ungkap Kehidupannya Ketika Masih Bersama Anang Hermansyah, Terjebak dalam Lingkaran Hitam, Cek Faktanya di Sini
-
Cek Fakta: Krisdayanti Bongkar Kehidupan Bersama Anang Hermansyah Dulu, Terjebak Lingkaran Hitam
-
CEK FAKTA: Video Detik-detik Krisdayanti Ditangkap Paksa dan Dikabarkan Masuk penjara
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Perawatan Kulit Personal Berbasis Medis, Solusi Praktis di Tengah Rutinitas
-
Implan Gigi Jadi Solusi Modern Atasi Masalah Gigi Hilang, Ini Penjelasan Ahli
-
Apa Beda Super Flu dengan Flu Biasa? Penyakitnya Sudah Ada di Indonesia
-
5 Obat Sakit Lutut Terbaik untuk Usia di Atas 50 Tahun, Harga Mulai Rp 13 Ribu
-
Kalimantan Utara Mulai Vaksinasi Dengue Massal, Kenapa Anak Jadi Sasaran Utama?
-
Kesehatan Anak Dimulai Sejak Dini: Gizi, Anemia, dan Masalah Pencernaan Tak Boleh Diabaikan
-
Krisis Senyap Pascabencana: Ribuan Pasien Diabetes di Aceh dan Sumut Terancam Kehilangan Insulin
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026