Suara.com - Polusi udara di DKI Jakarta telah mempengaruhi kondisi kesehatan masyarakat. Bahkan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) sendiri dikabarkan sakit batuk selama 4 minggu, salah satu faktornya akibat paparan cuaca buruk.
Sebelum terburu-buru minum obat kimia, batuk akibat polusi udara sebenarnya bisa juga ditangani dengan mudah dari rumah dengan memanfaatkan rempah-rempah maupun bumbu masak yang biasanya ada di rumah.
Ketua Umum Perkumpulan Dokter Pengembang Obat Tradisional dan Jamu Indonesia dr. Inggrid Tania menjelaskan bahwa bahan herbal berkhasiat untuk membantu sistem imun dalam mengatur sel imun agar lebih kuat dan memberikan respon yang sesuai terhadap patogen atau mikroorganisme yang masuk ke dalam tubuh.
Dia memberikan resep ramuan herbal dari rempah-rempah yang bisa dibuat sendiri di rumah. Ramuan tersebut bisa dikonsumsi sebagai obat maupun pencegahan dalam menguatkan sistem imun.
"Sifat ramuan sebagai antioksidan, peningkat daya tahan tubuh, antiperadangan saluran nafas, kulit, dan mata untuk menangkal dampak polusi udara," kata dokter Inggrid saat dihubungi suara.com, Rabu (16/8/2023).
Berikut resep ramuan herbal tersebut untuk takaran dua gelas:
- Air 500 mililiter
- Kunyit 40 gram
- Lada hitam 6 gram
- Jahe kupas dan iris 40 gram
- Ketumbar ulek kasar 4 gram
- Jeruk nipis 1 buah
- Madu 1-2 sendok teh
Cara pembuatan:
- Rebus air sampai mendidih
- Masukan semua bahan, kecuali jeruk nipis dan madu
- Rebus selama 10-15 menit
- Tuang cairan ke dalam gelas dan biarkan sampai suhunya menjadi hangat
- Beri perasan jeruk nipis dan madu
- Ramuan herbal siap diminum
Dokter Inggrid menyarankan untuk konsumsi ramuan tersebut sebanyak 2 kali sehari sebagai upaya pencegahan. Apabila digunakan sebagai obat untuk mengobati sakit, dianjurkan untuk minum 3 kali sehari.
Tetapi, selain mengobati maupun mencegah dampak polusi udara dari dalam tubuh, dokter Inggrid juga menyarankan masyarakat tetap pakai masker saat di luar ruangan.
Baca Juga: Polusi Udara di Jakarta Kian Parah, Begini Curhat Pilu Ibu yang Bayinya Masuk Rumah Sakit
"Sangat disarankan tetap gunakan masker ketika aktivitas luar ruangan dan hindari aktivitas luar ruangan jika kualitas udara sedang buruk," sarannya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar