Suara.com - Ketua Umum Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Indonesia (PERDOSKI), Dr. Hanny Nilasari, mengingatkan pentingnya menjaga kebersihan diri, termasuk mandi rutin dua kali sehari, walau sedang menderita penyakit cacar.
Imbauan ini penting untuk mencegah penyebaran infeksi dan menjaga kebersihan tubuh. Penyakit cacar seringkali dibarengi dengan berbagai mitos yang membuat penderita ragu untuk melakukan aktivitas sehari-hari, seperti mandi.
Dr. Hanny menegaskan, penderita cacar tetap harus menjaga kebersihan dengan mandi pagi dan sore, serta menggunakan obat oles yang diresepkan oleh dokter. Langkah ini penting untuk mencegah infeksi menyebar dan meluas.
Selain mandi, Hanny juga menekankan pentingnya tidak menggaruk lesi kulit yang muncul akibat cacar. Luka besar dan terbuka sebaiknya ditutup dengan kain kasa untuk mencegah kontaminasi barang di sekitar. Kebersihan tangan dan kuku juga harus dijaga agar tidak memperparah kondisi.
Dalam penjelasannya, Hanny juga mengingatkan bahwa seseorang yang pernah terkena penyakit cacar tetap memiliki risiko untuk terpapar kembali, terutama bagi mereka yang memiliki imunitas rendah seperti penderita penyakit kulit yang luas, autoimun, atau HIV. Oleh karena itu, menjaga kesehatan dan kebersihan diri tetap menjadi prioritas.
Terkait dengan penyebaran virus cacar monyet atau monkeypox (Mpox), Hanny menyarankan masyarakat untuk segera berkonsultasi ke fasilitas kesehatan jika mengalami gejala infeksi kulit.
"Jika infeksi Mpox yang dialami tergolong ringan, dokter akan menyarankan isolasi mandiri di rumah dengan pemantauan rutin. Penting juga untuk memastikan rumah memungkinkan untuk isolasi mandiri dan meminimalisir kontak dengan anggota keluarga lainnya," katanya, dikutip dari Antara, Jumat (30/8/2024).
Selama isolasi, pasien harus tetap berkomunikasi dengan tenaga kesehatan untuk melaporkan kondisi kesehatannya. Pemeriksaan komprehensif oleh dokter dan pemeriksaan laboratorium akan memastikan diagnosis dan penanganan yang tepat.
Berita Terkait
-
Menuju 50, Maia Estianty Ungkap Ketakutan Terbesar Soal Kesehatan: Nggak Pengin Tuanya Sakit!
-
7 Fakta Penting Herpes Zoster: dari Risiko hingga Cara Pencegahannya yang Harus Diketahui
-
Cegah Penyakit Campak, IDI Kota Sukoharjo Bagikan Informasi Pengobatan
-
Kenali Penyakit Cacar Air pada Anak, IDI Kabupaten Grobogan Memberikan Informasi Pengobatan
-
Sedang Merebak, Ini Gejala Cacar Air yang Perlu Diwaspadai Orang Tua
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Kompetisi Menulis dari AXIS Belum Usai, Gemakan #SuaraParaJuara dan Dapatkan Hadiah
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
Pilihan
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
-
Evakuasi Ponpes Al-Khoziny: Nihil Tanda Kehidupan, Alat Berat Dikerahkan Diirigi Tangis
-
Statistik Brutal Dean James: Bek Timnas Indonesia Jadi Pahlawan Go Ahead Eagles di Liga Europa
Terkini
-
Anak Sering Mengeluh Mata Lelah? Awas, Mata Minus Mengintai! Ini Cara Mencegahnya
-
Stop Ruam Popok! 5 Tips Ampuh Pilih Popok Terbaik untuk Kulit Bayi Sensitif
-
Fenomena Banyak Pasien Kanker Berobat ke Luar Negeri Lalu Lanjut Terapi di Indonesia, Apa Sebabnya?
-
Anak Percaya Diri, Sukses di Masa Depan! Ini yang Wajib Orang Tua Lakukan!
-
Produk Susu Lokal Tembus Pasar ASEAN, Perkuat Gizi Anak Asia Tenggara
-
Miris! Ahli Kanker Cerita Dokter Layani 70 Pasien BPJS per Hari, Konsultasi Jadi Sebentar
-
Silent Killer Mengintai: 1 dari 3 Orang Indonesia Terancam Kolesterol Tinggi!
-
Jantung Sehat, Hidup Lebih Panjang: Edukasi yang Tak Boleh Ditunda
-
Siloam Hospital Peringati Hari Jantung Sedunia, Soroti Risiko AF dan Stroke di Indonesia
-
Skrining Kanker Payudara Kini Lebih Nyaman: Pemeriksaan 5 Detik untuk Hidup Lebih Lama