Suara.com - Konstelasi politik jelang Pilpres 2024 makin menghangat. Intrik politik bak drama telenovela terus bergulir setiap hari, apalagi saat memasuki masa pendaftaran capres-cawapres di KPU.
Terkini, sosok putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang juga Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka resmi diusung Partai Golkar sebagai cawapres pendamping Prabowo Subianto.
Penunjukkan Gibran jadi cawapres resmi dideklarasikan saat Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Golkar di Jakarta, Sabtu (21/10/2023) kemarin. Artikel lengkapnya bisa dibaca di sini.
Di sisi lain, PDIP angkat bicara terkait salah satu kadernya yakni Gibran Rakabuming Raka yang justru diusung oleh parpol lain sebagai cawapres.
Ketua DPP PDIP Puan Maharani mengakui apabila dirinya sudah bertemu dengan Gibran pada Jumat malam. Gibran disebutnya telah meminta izin untuk ikut tampil di Pilpres 2024.
Bagaimana reaksi Puan atas diusungnya Gibran sebagai cawapres Prabowo? artikelnya bisa dibaca di sini.
Kepastian Gibran sebagai cawapres Prabowo makin dimantapkan oleh pernyataan elite Partai Bulan Bintang (PBB). Hal itu sebagaimana pernyataan Ketum PBB, Yusril Ihza Mahendra yang menyebut tak ada yang bisa menghalangi pasangan Prabowo-Gibran.
Ia memastikan Prabowo-Gibran akan segera dideklarasikan dalam waktu dekat ini, di mana akan dilakukan rapat non-formal dari para elite parpol pendukung di Koalisi Indonesia Maju (KIM).
Bahkan, PBB bisa memastikan Prabowo-Gibran akan mendaftar ke KPU pada hari terakhir pendaftaran yakni Rabu tanggal 25 Oktober 2023 nanti. Artikel lengkapnya bisa dibaca di sini.
Baca Juga: Apa Yang Terjadi Jika Gibran Jadi Cawapres Prabowo? Denny JA: Isu Dinasti Politik Akan Terus Hidup
Nantikan update seputar informasi politik terkini jelang Pemilu dan Pilpres 2024 hanya di laman Suara.com.
Tag
Berita Terkait
-
Apa Yang Terjadi Jika Gibran Jadi Cawapres Prabowo? Denny JA: Isu Dinasti Politik Akan Terus Hidup
-
PBB: Prabowo-Gibran Daftar KPU Hari Rabu Tanggal 25 Oktober
-
Gibran Resmi Diusung Jadi Cawapres, Kediaman Prabowo Malam Ini Masih Sepi
-
Singgung Kawan Jadi Lawan, Puan Maharani: Kita Harus Antisipasi Hal Tersebut
-
Dinilai Paket Lengkap, Ketua Partai Golkar Sragen Antusias Sambut Duet Prabowo Subianto-Gibran
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024