Suara.com - Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo menjanjikan program penghapusan kredit macet kepada petani.
Hal itu disampaikan Ganjar di hadapan ribuan petani di Desa Kutukan Kecamatan Randublatung Blora, Jawa Tengah.
Rencana program yang akan direalisasikan Ganjar jika terpilih menjadi presiden itu disambut baik oleh para petani.
"Alhamdulillah pak. Ya Allah semoga Pak Ganjar jadi presiden kersane utang kulo dilunasi (biar hutang saya dilunasi)," ucap Wagiman, salah satu petani, Kamis (4/1/2024).
Wagiman mengaku memiliki utang Rp 11 juta di bank. Utang itu untuk membiayai pertanian. Namun karena gagal panen, dia tak mampu mencicil.
"Sudah macet enam bulan. Rumah saya sudah didatangi mau disita. Ya semoga Pak Ganjar bisa membantu," ucapnya.
Hal senada disampaikan petani lainnya Umiyati (35) yang mengatakan, program penghapusan utang oleh Ganjar merupakan program yang sangat dinantikan.
Curhat Nunggak Cicilan
"Benar pak, saya itu sampai bingung mau bayar utang di bank pakai apa. Hasil panen harganya anjlok terus dan hasilnya tidak banyak karena hama. Saya sudah nunggak cicilan tiga bulan," ujar Umiyati.
Dia mengaku sempat bingung dan mencari utangan lain untuk menutupi utangnya yang senilai Rp 50 juta itu. Namun karena jumlahnya cukup besar, dia tak bisa mendapatkan uang tersebut.
"Hari ini doa saya terkabul, Pak Ganjar datang bawa program yang kami inginkan. Kalau utang macet kami dilunasi, tentu bisa bertani dengan nyaman dan lebih giat lagi," ucapnya.
Pada kesempatan itu, Ganjar mengatakan persoalan utang memang menjadi masalah serius para petani.
Untuk itu, selain menggulirkan program penambahan pupuk subsidi, kepastian ketersediaan pupuk, bibit dan obat-obatan, soal utang macet petani juga akan menjadi hal yang dia ingin selesaikan.
"Iya, setelah kemarin kita punya program penghapusan kredit macet nelayan, para petani juga protres kami juga pengen pak. Makanya setelah kami hitung-hitung, jumlahnya nggak banyak, sekitar Rp 600 miliaran. Itu nanti juga kami hapuskan," kata Ganjar.
Penghapusan kredit macet petani, lanjut Ganjar, bertujuan agar para petani kembali bangkit. Mereka disebut terpuruk dan tidak bisa bayar cicilan karena kondisi pandemi, cuaca, dan bencana alam bisa kembali berproduksi dengan penghapusan utang yang macet di bank.
Berita Terkait
-
Jateng Jadi Rebutan Suara untuk Pilpres 2024, Ganjar: Kami Harus Jaga 'Kandang' Sendiri
-
Aksi Fuji Gombalin Ganjar Pranowo Depan Thariq Halilintar, Ekspresi Aaliyah Massaid Jadi Sorotan
-
Survei ICRC: Prabowo-Gibran dan Ganjar-Mahfud Bakal Bertarung di Putaran Kedua Pilpres 2024
-
Megawati Optimistis Ganjar-Mahfud Menang Satu Putaran, Todung: Kami Dengarkan Denyut Nadi Rakyat
-
Pesan Megawati ke TPN Ganjar-Mahfud: Jangan Percaya Hasil Survei yang Unggulkan Prabowo-Gibran
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
- 10 Mobil Terbaik untuk Pemula yang Paling Irit dan Mudah Dikendalikan
Pilihan
-
KGPH Mangkubumi Akui Minta Maaf ke Tedjowulan Soal Pengukuhan PB XIV Sebelum 40 Hari
-
Haruskan Kasus Tumbler Hilang Berakhir dengan Pemecatan Pegawai?
-
BRI Sabet Penghargaan Bergengsi di BI Awards 2025
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024