Suara.com - Capres nomor urut 1, Anies Baswedan, menuturkan bahwa para pendukungnya adalah orang-orang yang selama ini senantiasa membawa semangat untuk perubahan.
Hal itu disampaikan Anies dalam orasi kampanye akbar terakhirnya di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, Sabtu (10/2/2024). Menurut Anies, para pendukungnya juga tidak takut menghadapi ancaman yang datang.
"Orang-orang yang membawa semangat perubahan mereka orang yang tak gentar dengan ancaman," ucap Anies dalam orasinya.
Eks Gubernur DKI Jakarta itu menyampaikan, para pendukungnya tidak berasal dari partai-partai yang tersandera. Melainkan dari partai-partai akan menjaga marwah demokrasi Indonesia ke depannya.
"Kelak mereka bisa mengatakan 'Bung di saat partai-partai lain tersandera, kami bukan bagian partai-partai yang tersandera, kami bukan partai-partai yang bermasalah, kami bagian partai-partai yang menjaga Marwah demokrasi Indonesia'," ujar Anies.
Anies menerangkan, bahwa momen berkumpulnya puluhan ribu orang di JIS dan sepak terjang pendukungnya tidak akan tertulis dalam media.
"Tapi yakinlah sejarawan akan mencatat keberanian partai-partai ini dan yakinlah Allah yang maha kuasa Tuhan Yang Maha Pengasih dan Penyayang akan mencatat ini sebagai jihad perjuangan untuk demokrasi di Indonesia," jelas Anies.
Berita Terkait
-
Alasan Anies Pilih JIS Jadi Tempat Kampanye Terakhir: 100 Persen Hasil Keringat Orang Indonesia
-
Momen Gibran Naik Motor Listrik ke Kampanye Akbar GBK
-
Jadi Profesi yang Kurang Sejahtera, Anies akan Buat Buat Ekosistem Sehat untuk Jurnalis
-
Tanya Anies Ke Pendukung Di Kampanye Terakhir: Wahai orang Baik, Apakah Kita Ingin Lanjutkan Ketidakadilan?
-
Bakar Semangat, Anies Minta Pendukung Bangkit Melawan: Tapi Bukan Dengan Angkara Murka
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024