Suara.com - Calon Presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto ikut mengantre bersama warga setempat saat hendak memberikan hak pilihnya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 033 Bojong Koneng, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (14/2/2024).
Berdasarkan pantauan, Prabowo tiba di TPS 033 sekitar pukul 09.00 WIB dengan didampingi ajudannya Mayor Teddy Indra Wijaya dan beberapa sekretaris pribadinya.
Prabowo jalan sekitar 100 meter dari mobil pribadinya Toyota Alphard B 108 PSD melalui pinggir Lapangan GDR yang berlumpur dan becek untuk menuju pintu masuk TPS 033.
Di TPS itu, Prabowo mengikuti prosedur untuk memilih. Setelah tiba di TPS, Prabowo menunjukkan surat undangan ke petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) TPS 033 Bojong Koneng. Setelah itu Ketum Partai Gerindra ini duduk mengantre menunggu giliran mencoblos di bilik suara.
Prabowo menunggu sekitar lima menit sampai akhirnya ada bilik suara yang kosong. Prabowo terlihat membuka surat suara dan melipatnya kembali usai surat suara dicoblos.
Kemudian, Prabowo juga menunjukkan surat suara yang terlipat ke arah jurnalis yang tengah melakukan peliputan di depan kotak suara dan di seberangnya. Prabowo lalu memasukkan satu per satu surat suara sesuai jenisnya ke dalam kotak suara.
Setelah itu Prabowo menyelupkan kedua jarinya ke tinta yang sudah disediakan panitia.
Prabowo kemudian meninggalkan lokasi TPS sekitar pukul 09.17 WIB dan kembali ke kediamannya di kawasan Hambalang, Sentul, Bojong Koneng, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. (Antara)
Baca Juga: Bakal Nyoblos Bareng Puan dan Prananda di Kebagusan, Intip TPS Tempat Megawati Gunakan Hak Pilihnya
Berita Terkait
-
Cara Mencoblos yang Buat Suara Tidak Sah Pemilu 2024, Nyoblos di Luar Kotak hingga Pakai Rokok!
-
Detik-detik Prabowo Bikin Mata Mayor Teddy Melotot karena Lakukan Ini untuk Anis
-
Bakal Nyoblos Bareng Puan dan Prananda di Kebagusan, Intip TPS Tempat Megawati Gunakan Hak Pilihnya
-
Jelang Pemilihan Umum, TKN Gelar Doa Bersama Kyai dan Habaib di Kertanegara
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024