Suara.com - Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengaku tidak terlalu ambil pusing soal warna baju yang dikenakan oleh bakal calon kepala daerah yang diusung oleh pihaknya.
Menurutnnya, 'baju' hanya warna identitas saja dan tidak lebih dari itu.
"Baju itukan hanya sekedar, atau warna sebagai identitas ya. Kita juga tidak bisa mengklaim biru itu pasti Demokrat, atau warna lain pasti partai lain,” kata AHY, di DPP Partai Demokrat, pada Senin (26/8/2024).
Putra sulung Presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono ini mengaku tidak melulu menggunakan baju yang berwarna biru. Terkadang, ia juga menggunakan baju berwarna lain.
"Jadi saya sendiri gemar menggunakan warna-warna yang lain juga, tidak harus selalu biru,” katanya.
Bagi AHY, untuk mengusung bakal calon kepala daerah punya keinginan yang tulus untuk berjuang bersama.
"Jadi nilai demokrat itu harus jelas bahwa karakter kita, karakter partai yang nasional religius,” ucapnya.
Namun, AHY menegaskan, dalam setiap partai memiliki batasan dan atauran yang berbeda-beda. Oleh sebab itu, ia selalu menghormati aturan yang dibuat oleh masing-masing partai.
"Tiap-tiap partai punya aturan masing-masing punya kelaziman masing-masing dan kami menghargai semuanya," katanya.
Baca Juga: Lagi, Demokrat Bagikan 45 Rekomendasi untuk Bakal Calon Kepala Daerah
Sebelumnya, Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri memberikan pesan kepada Airin Rachmi Diany untuk mengenakan atribut merah dan hitam, setelah mendapat tiket dari PDIP maju di Pilkada Banten 2024.
Pesan itu diungkapkan Megawati dalam acara pengumuman bakal calon kepala daerah tahap ketiga. Airin yang mendapat dukungan bersama Ade Sumardi turut hadir.
Awalnya, Megawati menegaskan pihak yang mau masuk PDIP harus konsisten. Ia tidak ingin PDIP hanya menjadi alat untuk mendompleng.
"Ya kalau konsisten aja. Kalau mau jadi masuk PDI Perjuangan ya jadi dengan namanya lahir-batin tuh ya rohnya, roh PDI Perjuangan," kata Megawati di kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat, Senin (26/8/2024).
Megawati kemudian mengungkap hasil obrolannya dengan Airin.
"Saya tadi nanya itu sama itu Mbak Airin. Ya nanti mesti pake ini lho, merah hitam lho," kata Megawati yang disambut tepuk tangan para pengurus PDIP.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024