Setelah kehamilan Anda masuk trimester kedua, maka akan mulai melihat perubahan pada tubuh. Perut yang membesar karena bayi akan semakin jelas dan naluri keibuan Anda akan semakin terasa.
Jika sudah sejauh ini, maka jaga diri baik-baik. Karena dalam hitungan beberapa minggu lagi si kecil akan hadir dalam pelukan Anda. Setelah enam bulan kehamilan, Anda disarankan untuk lebih sering berkunjung ke dokter kandungan. Hal ini untuk memastikan bahwa semua akan normal, bayi sehat dan menendang, dan melakukan jungkir balik juga. Dokter mungkin akan memberitahu Anda tentang sederet hal yang harus dihindari selama kehamilan. Ikuti kata-kata dokter dan ambil setiap langkah dengan hati-hati.
Pasalnya ketika hamil, Anda tidak hanya bertanggung jawab untuk kesehatan Anda tetapi juga pertumbuhan janin di kandungan. Setiap langkah yang Anda ambil akan berdampak pada bayi, dan ini tidak hanya mencakup faktor fisik tapi psikologis juga.
Berikut sejumlah hal yang perlu Anda perhatikana ketika kehamilan sudah memasuki usia enam bulan.
1. Diet
Usahakan untuk selalu makan bahan makanan segar dan hindari sisa apapun dari lemari es. Hindari makanan yang sudah berulang kali dipanaskan. Anda tentu tidak ingin mengkonsumsi sesuatu sarat dengan pengawet dan aditif. Diet kaya protein, kalsium dan zat besi sangat penting untuk kesehatan ibu dan bayi. Seorang ibu yang sehat akan mampu melahirkan bayi yang sehat.
2. Makanan pedas
Rempah-rempah baik untuk Anda, jika masih dalam batas normal. Hindari makanan yang sangat pedas karena dapat menyebabkan masalah pencernaan. Anda tidak hanya akan merasa gelisah dan tidak enak badan, tetapi juga akan berbahaya bagi bayi yang sedang tumbuh. Selain itu, hindari makanan campuran yang dikemas dengan rempah-rempah karena mengandung perasa buatan.
3. Perjalanan jauh
Ketika kehamilan memasuki usia delapan bulan, Anda bisa saja melahirkan bayi kapan saja. Perkirakan Anda cukup waktu untuk mencapai rumah sakit. Untuk menghindari segala situasi yang tidak diinginkan, hindari perjalanan jauh. Selain itu, perjalanan jauh sebaiknya dihindari ketika kehamilan pada tahap selanjutnya karena akan melelahkan.
4. Duduk berjam-jam
Apakah Anda di rumah atau kantor, hindari duduk selama berjam-jam. Duduk selama berjam-jam dapat menyakitkan bagi punggung dan juga menyebabkan tekanan pada perut Anda. Ingat ketika hamil delapan bulan, bagian maksimum perut Anda ditempati oleh bayi. Bangkit dari tempat duduk untuk interval waktu tertentu dan berjalan-jalan. Bayi Anda akan menyukainya juga.
5. Situasi mengganggu
Sebisa mungkin, hindari situasi yang mengganggu, baik di rumah, kantor atau di mana pun. Juga hindari konten media mengganggu. Meskipun bayi masih dalam kandungan, gangguan dapat membangkitkan dia. Segala sesuatu yang Anda dengar, katakan dan lihat juga terkomunikasikan pada bayi dan situasi tak mengenakkan akan mempengaruhi pertumbuhan bayi.
6. Stres
Stres, baik fisik maupun mental akan mempengaruhi pertumbuhan si bayi. Untuk itu hindari stres dan usahakan untuk selalu segembira mungkin. Emosi Anda akan dirasakan si bayi. Kehamilan adalah tahap istimewa dalam kehidupan seorang perempuan, jadi nikmati fase ini dan jangan biarkan Anda menyia-nyiakan anugerah terindah ini. (boldsky.com/Dinda Rachmawati)
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Hari Ini Jumat Terakhir Bulan Rajab, Ini Amalan yang Dianjurkan
-
4 Sampo Mengandung Ginseng untuk Mengembalikan Warna Hitam Rambut, Mulai Rp18 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Meratakan Warna Kulit agar Wajah Bebas Kusam dan Belang
-
5 Produk Lokal yang Aman untuk Hindari Salah Pilih Skincare di Usia 50 Tahun ke Atas
-
4 Sampo Mengandung Urang-aring untuk Menghitamkan dan Menyuburkan Rambut
-
20 Ucapan Selamat Isra Miraj yang Islami dan Puitis, Cocok untuk Caption Medsos
-
25 Link Twibbon Isra Miraj 2026, Desain Keren Tinggal Pakai
-
7 Krim untuk Memudarkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas, Mulai Rp20 Ribuan
-
Waspada! Ini 15 Kosmetik Berbahaya Mengandung Hidrokuinon Temuan BPOM Tahun 2026
-
5 Sepatu Nike Wanita Tanpa Tali yang Nyaman dan Praktis untuk Aktivitas Sehari-hari