Suara.com - Busana nasional perempuan Indonesia, Kebaya, kini makin diminati perempuan Indonesia. Kebaya kini tak hanya dikenakan pada acara khusus. Banyak perempuan termasuk kaum mudanya, yang mengenakan busana nasional ini untuk kegiatan sehari-hari.
Dan di pasaran kini bermunculan beragam kebaya modifikasi dengan model yang lebih modern.
Desainer Edward Hutabarat menyambut positif fenomena ini. Karena menurutnya ini menunjukkan makin banyak kaum muda yang berpaling pada wastra budaya lokal. Namun ia mengingatkan agar modifikasi itu dilakukan tanpa merusak esensi dan pakem-pakem kebaya. Apalagi jika kebaya akan dikenakan untuk ritual acara tertentu, seperti perkawinan.
"Busana nasional itu kan ada tiga macam. Pertama, kebaya buka depan. Kedua, kebaya buka belakang atau yang dikenal dengan baju kurung. Dan yang terakhir adalah kebaya modifikasi," jelasnya di sela peluncuran buku Mien R. Uno 'Kebayaku', Rabu (19/11/2014) di Jakarta.
Ketika memakai kebaya modifikasi, kata Edward, modifikasilah dari jenis bahan yang akan digunakan, jangan modelnya.
"Busana nasional dan busana tradisional ini adalah bagian dari peradaban bangsa ini. Jadi jangan sampai diobrak-abrik modelnya. Seperti kebaya dengan model berbuntut panjang, payet yang berlebihan di mana-mana, potongan leher yang coak sabrina. Bukannya melestarikan, malah menghancurkan," ujar perancang yang biasa dipanggil Edo itu.
Edo melanjutkan, kebaya yang mencerminkan keanggunan, kearifan dan kebersahajaan perempuan Indonesia ini bisa dipakai apa adanya, dengan memadukan dengan berbagai tradisional Nusantara.
"Justru akan terasa karakternya tanpa harus pakai kebaya yang dimacem-macemin. Pakai aja kebaya Kartini, kenapa memangnya?," cetusnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Zahaby Gholy Starter! Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Tinggal Klik! Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Siapa Justen Kranthove? Eks Leicester City Keturunan Indonesia Rekan Marselino Ferdinan
-
Menko Airlangga Ungkap Dampak Rencana Purbaya Mau Ubah Rp1.000 Jadi Rp1
-
Modal Tambahan Garuda dari Danantara Dipangkas, Rencana Ekspansi Armada Kandas
Terkini
-
Jejak Gurun dengan Wajah Futuristik, Pilihan Wisata Arab Saudi Kini Tak Hanya Ibadah
-
World Cities Day: Membangun Kota yang Bernapas Lewat Ruang Hijau dan Alam
-
Rekomendasi Serum Somethinc untuk Mengurangi Flek Hitam, Bikin Kulit Cerah Merata
-
Profil Irene Ursula Owner Somethinc, Sudah Bangun 'Kerajaan' Kecantikan Sejak 2014
-
Resep Semur Telur Kecap Manis: Lezatnya Rasa Tradisi di Setiap Suapan!
-
Profil Sarwo Edhie Wibowo: Mertua SBY yang Diberi Gelar Pahlawan Nasional
-
8 Parfum Cocok untuk Ojol: Awet dan Anti Bau, Bikin Penumpang Auto Kasih Bintang Lima
-
Kuota Penerima Beasiswa LPDP Berkurang Mulai Tahun 2025, Ini Rinciannya
-
5 Eye Cream untuk Mengurangi Mata Panda, Cocok Bagi yang Sering Begadang
-
5 Rekomendasi Serum Antioksidan untuk Lindungi Kulit dari Polusi Bagi Warga Kota Besar