Suara.com - Pemberian air susu ibu (ASI) ekslusif seringkali menjadi kendala bagi ibu pekerja. Namun dengan manajemen ASI yang baik, serta pemberian ASI perah (Asip) bisa menjadi salah satu solusi terbaik agar buah hati bisa tetap mendapatkan gizi terbaik.
"Ibu pekerja setidaknya butuh waktu minimal 2 minggu untuk menyiapkan stok Asip untuk anaknya saat nanti ditinggal kembali bekerja pasca melahirkan, dan dengan penyimpanan yang baik Asip ini bisa tahan sampai 1 tahun bahkan," kata Francisca, Ketua Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia (AIMI) cabang Yogyakarta saat di temui di sela - sela aktifitasnya, Kamis (19/3/2015).
Ia mengatakan bahwa menyiapkan Asip bukan hal sulit dan mahal, karena hanya memerlukan tangan untuk memerah serta botol kaca sebagai tempat untuk menyimpan Asip tersebut.
Sementara media untuk meminumkan Asip ibu cukup menggunakan gelas sloky, cupfeeder atau sendok. Namun Fransisca sangat tidak merekomendasi untuk menggunakan media dot, karena dapat menyebabkan bayi bingung puting, serta mengurangi kemampuan bayi dalam mengisap puting payudara secara langsung.
Meskipun demikian ia menyayangkan hingga saat ini masih banyak ibu yang kurang paham soal ASI perah maupun penggunaan dot, sehingga masih banyak ibu pekerja yang gagal memberikan ASI ekslusif pada anaknya.
"Menyusui itu sebetulnya bukan hal yang sulit namun tetap harus dipelajari soal pelekatan saat menyusui, manajemen ASI, penyimpanan Asip dan lain-lain sehingga bisa sukses memberikan ASI ekslusif pada anak apapun kondisinya," terang Francisca. (Wita Ayodhyaputri)
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Kulkas Terbaik untuk Menyimpan ASI, Suhu Stabil dan Hemat Energi
-
Rahasia ASI Berkualitas untuk Lawan Stunting: Fokus Ternyata Ada di Sini, Jauh Sebelum Hamil!
-
Gagal DBF, Influencer Stefani Gabriela Sukses Berikan ASI 2 Tahun Cuma Pakai Pompa: Ini Rahasianya
-
Kacang Mete Ampuh Mengatasi ASI Seret? Ibu Menyusui Wajib Tahu Fakta Berikut Ini
-
ASI Itu Bodyguard, Vaksin Itu Sniper: Kenapa Bayi Butuh Dua-duanya, Bukan Cuma Salah Satunya!
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis