Suara.com - Hidroponik mungkin sudah tidak asing di telinga masyarakat Indonesia. Penanaman menggunakan media air ini sudah diaplikasikan di banyak negara.
Di pekan lingkungan dan kehutanan 2015, yang diselenggarakan di Jakarta Convention Center, juga ada stan yang menjelaskan tentang hidroponik, dan apa manfaat yang dapat diambil dari hidroponik tersebut.
Keunggulan dari hidroponik di antaranya tidak memerlukan lahan yang luas. Hal ini tentu cocok bagi sebagian daerah di Indonesia, terutama di kota-kota besar.
"Dari hidroponik itu, terutama di kota besar banyak manfaatnya, kita bisa menanam sayuran untuk konsumsi di lahan yang terlalu luas," kata Wiwit, seorang anggota pameran hidroponik, kepada Suara.com, Minggu (21/6/2015).
Ia pun menjelaskan tentang cara kerja hidroponik yang efektif dan efisien, yakni dengan memanfaatkan sirkulasi air dari mesin filter akuarium.
Menurut Wiwit, fungsi dari filter akuarium yaitu untuk mengisap kotoran ikan ke media hidroponik. Lalu, kotoran ikan menjadi pupuk untuk tanaman hidroponik, dan juga menghasilkan cacing untuk pakan ikan kembali.
"Ya jadi hidroponik ini menjadi semacam simbiosis mutualisme antara ikan dan tanaman," katanya.
Wiwit juga menambahkan kalau di Provinsi Jawa Barat, khususnya Kabupaten Bandung Barat telah banyak masyarakat yang mulai memanfaatkan hidroponik sebagai media tanam mereka. Dan ia berharap hal tersebut dapat diikuti oleh kota lainnya, terutama Jakarta yang memiliki keterbatasan lahan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!
-
Warna Lipstik Apa yang Cocok untuk Usia 60 Tahun? Ini 5 Produk Terbaik agar Tampak Muda
-
5 Pilihan Sunscreen untuk Tangan, Bantu Atasi Kulit Kering dan Keriput
-
7 Sunscreen Terbaik di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas
-
6 Pilihan Sepatu Lari Lokal Terbaik untuk Pria Usia 40 Tahun ke Atas
-
3 Shio Dapat Keberuntungan Melimpah 17-23 November 2025, Cek Hari Baikmu Mulai Besok!
-
5 Parfum Alternatif YSL Libre yang Lebih Murah dan Wanginya Mewah
-
5 Warna Lipstik yang Harus Dihindari Kulit Sawo Matang, Bikin Wajah Makin Kusam!
-
7 Warna Lipstik yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang, Bikin Penampilan Makin Stand Out!