Suara.com - Konsul Jenderal India pada Minggu (21/6/2015) waktu setempat menggelar Hari Yoga Internasional pertama di Kota Ho Chi Minh, dengan diikuti oleh lebih dari 3.000 orang Vietnam dan asing, kata harian lokal Thanh Nien (Generasi Muda) News.
Acara tersebut adalah bagian dari Hari Yoga Internasional 2015, yang diselenggarakan secara serentak di banyak kota di seluruh dunia, setelah Sidang Majelis Umum PBB mengumumkan 21 Juni sebagai Hari Yoga Internasional.
Di Kota Ho Chi Minh, organisasi Vietnam Book of Records mencatat rekor jumlah orang paling banyak yang mempraktekkan Yoga dalam satu waktu di negeri itu.
Praktisi Yoga akan merasakan keharmonisasi di dalam tubuh dan fikirannya, ketika semuanya tampak bercampur jadi satu, tak peduli ras, agama dan suku. Berbagai kajian telah memperlihatkan bahwa Yoga menyembuhkan pikiran dan tubuh, kata Smita Pant, Konsul Jenderal India di Kota Ho Chi Minh.
Pant menyeru semua pusat Yoga agar menyelenggarakan pelatihan secara gratis selama satu bulan.
Sementara itu, Markas Besar PBB di New York, juga melakukan hal serupa. Lebih dari seratus orang, termasuk diplomat dan staf, mempraktekkan Yoga di Markas Besar PBB pada Minggu Ahad (21/6/2015).
Sekretaris Jenderal PBb ban Ki-moon dan istrinya, Yoo (Ban) Soon-taek, bergabung dengan massa, dengan bimbingan guru Yoga Sri Sri Ravi Shankar dari India, untuk mempraktekkan gerakan pernapasan dan meditasi Yoga.
Saat memberi sambutan dalam kegiatan tersebut, Ban mengatakan, "Saya berharap jika Yoga meningkatkan ketrampilan fisik, itu juga dapat mendorong ketangkasan diplomatik."
Ia juga berharap Yoga akan memberi orang di mana saja pengertian dan kesatuan yang diperlukan untuk hidup dan bekerja sama dalam keharmonisan dan dorongan dalam kehidupan bermartabat.
Yoga adalah suatu jenis kegiatan fisik, mental dan spiritual kuno yang berasal dari India. Kata "Yoga" berasal dari Bahasa Sanskerta dan berarti "bergabung, atau menyatu", yang melambangkan kesatuan tubuh dan pikiran.
Kegiatan tubuh-pikiran tersebut terus makin terkenal di seluruh dunia. Pada 11 Desember 2014, Sidang Majelis Umum PBB di dalam resolusinya mengumumkan 21 Juni sebagai Hari Yoga Internasional. (Antara/Xinhua-OANA)
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Terpopuler: Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans hingga Sepatu Jalan Kaki Terbaik
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto