Suara.com - Ribuan orang sudah memadati kawasan La Piazza, Kelapa Gading, Jakarta Utara sejak Sabtu (23/4/2016) untuk menyaksikan karnival besar yang diadakan Summarecon Kelapa Gading setiap tahunnya, yakni Gading Nite Carnival (GNC).
GNC merupakan salah satu penanda bahwa Jakarta Fashion and Food Festival (JFFF) resmi dibuka dan merupakan satu dari tiga rangkaian utama acara, selain Fashion Festival dan Food Festival.
"Agenda ini merupakan bagian program "Enjoy Jakarta" yang menjadi event pembuka HUT DKI Jakarta sejak 2004 lalu, sekaligus secara resmi membuka gelaran JFFF" kata Chairman JFFF, Soegianto Nagaria.
Kemeriahan GNC yang diadakan di sepanjang Jalan Boulevard Raya yang memiliki panjang sekitar 1,2 kilometer ini diramaikan oleh 400 orang penari dengan berbagai kostum dan sejumlah mobil hias yang bertema 'Negeri Impian'.
Tak hanya itu, keseruan GNC juga terbagi dalam sembilan sekuen parade dengan tema berbeda, yakni Universe, Toyland, Candyland, Boneka, Esmod, Avantasia, Negeri di Awan, Jember Fashion Carnaval, dan Love & Harmony.
Menurut Soegianto, sekuen-sekuen parade ini menghasilkan satu benang merah, di mana warisan budaya bangsa haruslah tetap terjaga dan mampu membaur dengan modernisasi, tapi tetap menghadirkan suasana yang aman dan tenteran di antara kemajemukan masyarakat.
Sebagai penutup karnival yang selalu ditunggu-tunggu setiap tahunnya ini, di sekuen terakhir, pengunjung yang datang pun dikejutkan dengan pesta kembang api spektakuler.
"Setiap penampilan di GNC melambangkan beragam kekayaan, keindahan, serta kemajemukan masyarakat dan alam Indonesia," ungkapnya.
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
5 Parfum Lokal yang Wanginya Elegan dan Tahan Lama, Harga Murah Kualitas Kelas Dunia
-
Sejarah dan Makna Isra Mi'raj: Perjalanan Luar Biasa Nabi Muhammad SAW Terima Perintah Salat 5 Waktu
-
Terpopuler: Link Download Gratis Ebook Broken Strings, Profil Menantu Tommy Soeharto Disorot
-
Tembus Tembok Retail Modern: Cara UMKM Jakarta Barat Naik Kelas dari Lokal ke Global
-
5 Shio Paling Hoki Besok 14 Januari 2026, Ada Ular dan Monyet
-
7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
-
5 Body Lotion Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Kulit Jadi Kenyal dan Sehat Terawat
-
5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
-
Bikin Cuan Ngalir Terus, Ini 7 Tanaman Hias Pembawa Keberuntungan untuk Dekorasi Rumah
-
16 Januari 2026 Libur Isra Miraj, Ini Amalan yang Bisa Dilakukan Umat Islam