Suara.com - Keramas merupakan perawatan sederhana untuk menjaga rambut tetap bersih dan sehat. Namun sayangnya banyak orang yang belum memahami cara mencuci rambut yang benar.
Kesalahan saat keramas pun pada gilirannya mempengaruhi kesehatan rambut Anda. Oleh karena itu simak lima kesalahan yang umum dilakukan saat mencuci rambut.
1. Keramas terlalu cepat
Jika keramas kurang dari 5 menit, kemungkinan besar Anda belum benar-benar membersihkan rambut secara menyeluruh. Akibatnya kotoran, minyak, dan keringat masih tersisa di rambut yang menyebabkan masalah gatal. Oleh karena itu pastikan Anda benar-benar menjangkau seluruh rambut ketika keramas. Jika perlu ulangi keramas hingga dua kali agar benar-benar bersih.
2. Berpikir bahwa keramas tak boleh dilakukan setiap hari
Anggapan ini banyak berkembang di masyarakat. Mereka percaya bahwa keramas setiap hari justru membuat rambut menjadi tersiksa, karena paparan zat kimia dan sampo. Padahal, keramas setiap hari tidak masalah bahkan dianjurkan, bagi mereka yang memiliki rambut berminyak, berkeringat dan terpapar debu lebih sering. Keramas setiap hari justru membuat rambut terjaga kebersihannya dan mencegah rasa gatal.
3. Menggunakan sampo yang sama bertahun-tahun
Banyak orang yang memiliki kecocokan dengan sampo tertentu dan ia mempertahankannya bertahun-tahun. Padahal masalah yang dialami rambut Anda mungkin berubah dari masa ke masa. Jadi penting untuk mengenali apa masalah rambut Anda dan ganti jenis sampo yang akan Anda gunakan.
4. Memijat terlalu keras
Memijat terlalu keras berpotensi membuat rambut kusut. Akibatnya Anda akan kesulitan mengurainya ketika rambut mulai kering. Lebih baik pijat secara lembut dan nikmati sensasinya sehingga sekaligus bisa menurunkan tingkat stres Anda.
5. Membilas dengan air hangat
Air hangat bisa membuka lapisan kutikula rambut dan membuat rambut mudah rapuh. Sebaiknya bilas dengan air dingin yang juga akan memberikan sensasi kesegaran. (Prevention)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
5 Vitamin untuk Perempuan Jelang Menopause, Cocok Diminum sejak Usia 40-an
-
Apa Arti Mens Rea? Special Show Pandji Pragiwaksono yang Bikin Panas Dingin
-
5 Sampo Murah Terbaik untuk Kulit Kepala Sensitif yang Dijual Indomaret
-
Urutan Hair Care Natur untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rambut Sehat Seperti Muda
-
Panduan Ukuran Sepatu Anak Usia 1-10 Tahun Standar EU, UK, US, Biar Bunda Gak Salah Beli
-
Bebas Nyeri Lutut, Ini 5 Sepatu Jalan Jauh Paling Nyaman untuk Usia 40-an ke Atas
-
5 AC Portable Low Watt Ramah Gaji UMR, Usir Panas Tanpa Bongkar Tembok
-
BSU 2026 Kapan Cair? Cek Informasi Terkini dan Cara Cek Penerima Bantuan
-
Pilih Bijak! 4 Eksfoliator Aman untuk Wajah Berjerawat yang Wajib Dicoba
-
5 Sepatu Sekolah Hitam Putih Brand Lokal Harga Rp100 Ribuan yang Awet