Suara.com - Masker adalah salah satu perawatan wajah yang umum dilakukan perempuan. Masker dipercaya bisa membersihkan kulit wajah hingga ke lapisan dalam, sehingga kotoran dan minyak dapat terangkat. Penggunaan masker juga mampu menutrisi serta mengencangkan kulit.
Dan bagi Anda penyuka masker, produsen perawatan tubuh The Body Shop meluncurkan lima masker terbaru bertajuk 'Superfood Mask' yang terinspirasi dari bahan-bahan alami pilihan dari seluruh dunia.
"The Body Shop memang selalu mengedepankan efektifitas alam. Kita selalu cari kandungan yang pas dengan hasil yang ingin kita capai. Salah satunya adalah bahan dasar yang kita sebut dengan Superfood, yang ada dalam lima masker terbaru kita," ungkap Suzy Hutomo, Executive Chairwoman The Body Shop Indonesia, dalam temu media, di Jakarta, Rabu (7/9/2016).
Masker ini, menurut Ilya Kamelia, Training Manager The Body Shop, menggunakan resep tradisional yang sudah ada dari generasi ke generasi dengan bahan-bahan alami dari seluruh dunia. Tak hanya memiliki kelebihan yang berbeda-beda, kelimanya juga sangat aman digunakan untuk kulit.
Seperti Himalayan Charcoal Purifying Glow Mask bisa memancing kotoran atau toksin keluar dari dalam kulit, dan membantu membersihkannya, sehingga dapat mengembalikan cahaya alami kulit. Sesuai namanya, masker satu ini mengandung bambu charcoal dari bukit Himalaya, daun teh hijau dari Jepang dan pohon teh organik yang berasal dari Kenya.
Adapula British Rose Fresh Plumping Mask yang cocok untuk kulit wajah yang memerlukan kelembapan agar tampak lebih segar dan terasa lebih kenyal. Masker ini mengandung bahan alami berupa kelopak bunga mawar asli serta essens bunga mawar dari Inggris, rosehip oil dari Chili dan lidah buaya organik dari Meksiko.
Bagi Anda yang memerlukan perawatan khusus agar kulit wajah kembali terasa lembut dan halus, Ethiopian Honey Deep Nourishing Mask bisa digunakan. Masker ini mengandung madu dari Ethiopia, marula oil dari Namibia, serta olive oil yang berasal dari Italia.
"Kalau ingin wajah tampak segar dan cerah merata bisa pakai Chinese Gingseng & Rice Clarifying Polishing Mask yang terbuat dari ekstrak gingseng dan beras dari Cina, dan juga minyak biji wijen dari Nikaragua," jelas Ilya.
Dan yang terakhir ialah Amazonian Acai Energizing Radiance Mask untuk kulit wajah yang perly bantuan menghadapi tanda-tanda kelelahan dan stres. Masker ini mengandung ekstrak acai berry, biji guarana seed dan minyak babassu organik dari Brazil.
"Dalam pemakaiannya, masker-masker ini bisa digunakan dua sampai tiga jenis, tergantung dengan permasalahan kulit yang dihadapi, atau yang biasa dikenal dengan multimasking. Tapi bisa juga digunakan sebagai single produk sesuai dengan kebutuhan kulit wajah," lanjut dia.
Superfood Mask dari The Body Shop akan tersedia di Indonesia mulai Oktober mendatang dengan harga Rp329 ribu.
Berita Terkait
-
3 Masker Gel untuk Kulit Kusam, Bikin Wajah Lebih Segar dan Glowing!
-
5 Rekomendasi Masker Rambut dengan Hasil Bak Keratin di Salon, Auto Lembut dan Berkilau
-
8 Rahasia Ampuh Mengatasi Kerutan di Bawah Mata
-
Sunscreen Dipakai Setelah Apa? Ini Urutan Skincare Pagi yang Tepat
-
Promo Akhir Tahun ZAP Clinic, Perawatan Wajah dan Tubuh Jadi Lebih Hemat
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis