Suara.com - Filler merupakan salah satu perawatan yang saat ini masih digemari oleh banyak orang di Indonesia untuk mengoreksi beberapa bagian wajah yang dirasa kurang sempurna.
Perawatan kecantikan non-bedah ini dikenal lebih mudah, tidak memakan waktu dan tidak menimbulkan rasa sakit saat dilakukan. Itulah sebabnya mengapa injeksi filler masih menjadi salah satu yang diminati.
Sayangnya, kepopulerannya ini dibarengi oleh mitos-mitos yang berkembang di masyarakat. Mitos ini tentu akan mempengaruhi seseorang yang ingin atau sudah menggunakan filler.
Mulai dari tidak dibolehkan menyentuh atau menekan area yang baru saja diinjeksi filler, tidak boleh menggunakan kacamata untuk sementara waku atau bahkan tidur dengan posisi tertentu.
"Sebenarnya area wajah yang diberi tindakan filler kayak misalnya dagu, bibir, hidung, atau pipi itu enggak boleh dipegang hanya mitos. Tidak ada kajian jelas yang melarang hal tersebut," ungkap Dr. Danu Mahandaru SpBP-RE, dokter ahli bedah plastik dan rekonstruksi dari The Clinic Beautylosophy.
Ia menambahkan, jika dilakukan dengan ahli yang tepat dan tindakannya benar, pasien tidak perlu mengkhawatirkan soal pantangan atau larangan setelah injeksi filler dilakukan. Menurut Danu, jika sudah dimasukkan ke dalam area wajah, filler akan masuk, menyesuaikan sendiri daerah-daerah yang dirasa perlu diisi.
Lebih lanjut, ia menekankan, untuk para calon pasien agar lebih berhati-hati dalam melakukan perawatan ini. Pilihlah filler dari klinik kecantikan yang menggunakan Hyaluronic Acid (HA) untuk penginjeksiannya.
"HA ini sangat aman saat dimasukkan ke tubuh. Dalam waktu enam bulan sampai satu tahun, dia akan menyerap dan hilang sendiri. Kalau ada yang bilang filler-nya tahan sampai lebih dari satu tahun, patut dipertanyakan, bahan apa yang dia masukkan ke tubuh," jelas Danu.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
Terkini
-
10 Rekomendasi Film Hari Pahlawan dan Link Nontonnya, Banyak di Netflix
-
Promo Superindo Hari Ini 9 November 2025: Hujan Diskon Ice Cream hingga Minyak Goreng
-
Kronologi Erspo Minta Maaf Diduga Buntut Jadikan Azizah Salsha Muse di JFW 2026
-
10 Kampus Terbaik di Jawa Barat Versi QS World University Rankings Asia 2026
-
10 Rekomendasi Bunga Terbaik untuk Ziarah Makam Pahlawan 10 November
-
10 Sunscreen Lokal Terbaik yang Ringan untuk Upacara Hari Pahlawan
-
Celana Ketinggalan Zaman yang Mengalahkan Legging, Kembali Bergaya!
-
5 Eyeshadow Palette di Bawah Rp100.000 Selain Pinkflash, Terdaftar BPOM
-
6 Shio Paling Beruntung Hari Ini 9 November 2025, Siapa Saja yang Hoki?
-
5 Zodiak dengan Ramalan Terbaik 9 November, Apa Keberuntungan Kamu?