Suara.com - Indonesia timur memang tak henti-hentinya membuat wisatawan terpukau akan keindahannya. Salah satunya Pulau Adonara yang terletak di Flores Timur, Nusa Tenggara Timur. Pulau ini sangat cantik.
Untuk mengakses pulau ini, Anda bisa menaiki perahu kayu dari pelabuhan Larantuka ke Pelabuhan Tobilota selama kurang lebih 15 menit dengan biaya Rp5 ribu per orang.
Suara.com ke sana belum lama ini. Sepanjang perjalanan, pemandangan bak di surga memanjakan mata. Deretan bukit yang rimbun menjadi tontonan berharga sembari menikmati semilir angin yang berhembus lembut.
Pemandangan yang memukau ini juga menyembul di balik permukaan air laut yang berada di bawah perahu. Terumbu karang yang berwarna warni dapat dengan jelas terlihat di bawah air laut yang begitu jernih.
Pulau Adonara sendiri terdiri dari 8 kecamatan. Kecamatan Adonara Timur Waewerang merupakan daerah yang paling ramai dan banyak tempat wisata yang bisa dikunjungi.
Destinasi wisata pertama yang bisa Anda kunjungi saat berada di Pulau Adonara adalah Gereja Tua. Gereja ini terletak di Kampung Hinga dan merupakan gereja pertama di Adonara yang dibangun sejak tahun 1950-an. Kini gereja tersebut sedang mengalami renovasi secara bertahap yang dimulai dari rumah pastor di samping gereja hingga berlanjut ke meja altar.
Selain Gereja Tua, Anda juga bisa mengunjungi Pulau Pasir Nuha yang terletak di Desa Pledo, Kecamatan Witihama, Kabupaten Flores Timur NTT. Untuk mencapai lokasi ini, Anda bisa menyewa perahu nelayan dengan biaya Rp400 ribu dengan lama perjalanan 45 menit.
Di sekitar Pulau Pasir kita bisa melihat Pulau Batutara yang merupakan pulau tak berpenghuni karena terdapat gunung api yang bererupsi setiap 20 menit sekali.
Baca Juga: Lihat Jalan! Tempat Wisata di Cina Dilengkapi "Polisi Tidur"
Bagi Anda yang berniat untuk snorkeling atau hanya mengapung bebas di pantai Pulau Pasir Nuha sebaiknya berhati-hati, karena air laut di pulau ini cenderung pasang pada musim-musim tertentu.
Bahkan air laut yang pasang bisa dimulai pukul 12.00 WIB pada musim-musim tertentu.
Pulau Adonara paling ramai dikunjungi usai Perayaan Paskah di Larantuka. Namun jika Anda berkunjung ke NTT, jangan lupa untuk menikmati pesona keindahan Pulau Adonara.
Jadi, kemana kamu mau menghabiskan libur panjang kali ini? (Rizka Chaerani)
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tembus Tembok Retail Modern: Cara UMKM Jakarta Barat Naik Kelas dari Lokal ke Global
-
5 Shio Paling Hoki Besok 14 Januari 2026, Ada Ular dan Monyet
-
7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
-
5 Body Lotion Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Kulit Jadi Kenyal dan Sehat Terawat
-
5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
-
Bikin Cuan Ngalir Terus, Ini 7 Tanaman Hias Pembawa Keberuntungan untuk Dekorasi Rumah
-
16 Januari 2026 Libur Isra Miraj, Ini Amalan yang Bisa Dilakukan Umat Islam
-
4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
-
Bukan Buka Luka Lama, Psikolog Ungkap Pentingnya Aurelie Moeremans Tulis Pengalaman Traumatiknya
-
Viral Kisah Pilu Aurelie Moeremans, Ini Ciri Pelaku Child Grooming yang Perlu Diwaspadai