Suara.com - Kamu penggemar ragam kuliner Korea Selatan, tentu sudah akrab dengan dak galbi.
Hidangan olahan ayam dan sayur-sayuran ini termasuk salah satu yang terfavorit, khususnya bagi masyarakat Indonesia karena citarasanya yang pedas dan gurih.
Nah, jika kamu ingin mencicipi lezatnya hidangan tradisional yang berasal dari Kota Chuncheon, Provinsi Gangwon, Korea Selatan ini, cobalah datang ke restoran The Seafood Tower, Pantai Indah Kapuk, Jakarta.
Meski dikenal sebagai restoran yang menyajika hidangan laut khas Korea bertingkat seperti menara, pada Agustus lalu, restoran ini menghadirkan dak galbi sebagai menu barunya.
"Sebenarnya ingin memberikan variasi menu untuk para pengunjung. Karena dari awal buka kan menyajikannya seafood yang dimasak steam, sekarang sudah ada yang baru, yakni di-fry, ada menu ayamnya juga," ungkap Marketing Manager The Seafood Tower, Silvia Warsono kepada Suara.com, Senin (4/9/2017).
Dak galbi akan tersaji dimeja Anda bersama penggorengan yang sudah berisi ayam bagian paha tanpa tulang, sayuran, seperti kentang, wortel, kubis, jamur, hingga bawang. Adapula tambahan rice-cake dan oden.
Ayam sebelumnya sudah dimarinasi bersama gochujang (pasta cabai), soy sauce, bubuk cabai, minyak wijen, gula dan lainnya. Nantinya racikan saus marinasi tersebut ditambahkan pula saat memasak dak galbi.
Saat kamu memesan hidangan ini, pelayan akan langsung memasaknya di meja masing-masing pengunjung selama 15 menit hingga semua bahan yang ada dipenggorengan matang dan siap dihidangkan.
Untuk satu porsi dak galbi, kamu bisa menyantapnya bersama tiga sampai empat orang lainnya, karena porsinya yang cukup besar.
Baca Juga: Yuk Intip Restoran Baru Agnez Mo!
Saat menyantap dak galbi, kamu juga bisa menambahkan nasi atau mi ke dalamnya, dan diaduk bersamaan, sehingga mirip seperti nasi atau mi goreng.
Dak galbi memang sangat cocok disantap selagi hangat. Rasa gurih, pedas dan manis bercampur menjadi satu. Tekstur sayuran yang renyah, lembutnya ayam dan rice cake benar-benar menjadi paduan yang sempurna di dalam mulut.
Selain chicken dak galbi yang menggunakan potongan ayam, di The Seafood Tower kamu juga bisa memesan menu dak galbi lain yang mebggunakan berbagai hidangan laut, yakni seafood dak galbi, atau campuran antara ayam dan hidangan laut, yakni chicken dan seafood dak galbi.
Setelah puas menikmati dak galbi, kamu bisa mencicipi berbagai es krim khas Korea Selatan sebagai hidangan penutup. Untuk seporsi dak galbi, restoran ini membanderolnya mulai Rp279ribu.
Berikut, video saat Dak Galbi disajikan di The Seafood Tower, Pantai Indah Kapuk, Jakarta:
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Terpopuler: Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans hingga Sepatu Jalan Kaki Terbaik
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto