Suara.com - Sekitar 300 pembuat sketsa (sketcher) dan pelancong dari berbagai daerah akan berkumpul di Bogor, Jawa Barat, pada 28-29 Oktober untuk berwisata dan mempromosikan tempat wisata bersejarah serta warisan budaya di Kota Hujan ini melalui gambar sketsa.
"Keberadaan para sketcher di Kota Hujan terkait kegiatan "101 Travel Sketch" yang diadakan bertepatan dengan peringatan Hari Sumpah Pemuda pada tahun ini," jelas Direktur Komunikasi PHM Hospitality Arie Ardianti, sebagai penyelenggara acara di Jakarta, Selasa (10/10).
Para peserta 101 Travel Sketch terdiri dari orang-orang dan komunitas yang memiliki ketertarikan untuk melestarikan budaya dan warisan lokal melalui sketsa. Kegiatan ini tidak hanya untuk menuangkan karya seni mereka, tetapi juga untuk memahami dan mendalami budaya dan warisan lokal.
"Kata 101 itu memiliki arti petunjuk atau panduan agar upaya memperkenalkan destinasi wisata tersebut bisa memberikan dampak luas, tidak hanya konsumsi lokal tetapi juga internasional," ungkap Arie.
Lebih lanjut, Arie mengungkapkan, wisata sketsa merupakan kegiatan yang sedang menjadi tren di dunia karena memiliki keunikan. Banyak para pelancong dan blogger yang pergi ke destinasi wisata sambil langsung membuat gambar sketsanya.
"Hal ini dinilai sangat efektif untuk melakukan promosi bagi kota Bogor dan tentunya bisa menjadi wadah untuk memfasilitasi para sketcher yang semakin hari peminatnya semakin banyak," paparnya.
Arie memaparkan, kegiatan hari pertama diisi workshop oleh empat sketcher ternama, salah satunya Motulz Anto, travel sketcher yang sudah go internasional.
Kemudian pada 29 Oktober mendatang, peserta akan diajak mendatangi Kebun Raya Bogor, Istana Bogor dan Pulau Geulis tempat peserta menggambar sketsa. Pada saat yang sama juga diselenggarakan pelatihan sketsa bagi anak-anak. Sketsa terbaik akan dilelang dan hasilnya didonasikan untuk warga Pulau Geulis, Bogor.
"Donasi bukan dalam bentuk uang, melainkan berupa pelatihan sketsa, pembuatan taman bacaan atau kegiatan untuk mendukung penataan desa wisata mandiri di Pulau Geulis," kata Arie.
Baca Juga: Anak Suka Menggambar, Yuk Ikut Kompetisi Ini!
101 Travel Sketch di Bogor, merupakan kegiatan pertama kali sekaligus sebagai "pilot project" untuk kota lainnya. Rangkaian kegiatan serupa akan hadir tahun depan di beberapa kota di mana Panorama Group memiliki jaringan hotel, yaitu Yogyakarta, Malang, Bandung, Jakarta, Palembang dan berakhir di Bali dengan skala internasional.
Ketua Bogor Sketcher Ersta Andantino mengatakan pihaknya sangat mendukung kegiatan ini karena dapat menularkan virus sketching ke masyarakat terutama anak-anak.
Menurut dia, Bogor yang dikenal sebagai Kota Hujan akan menjadi tantangan tersendiri bagi para sketcher.
"Membuat sketsa saat hujan turun akan menjadi keunikan tersendiri sekaligus diharapkan bisa menghasilkan karya sketsa yang indah," tandasnya.
Berita Terkait
-
"Segel Tambang, Bukan Wisata Alam": Warga Puncak Sampaikan Protes ke Menteri LH
-
Titik Didih Krisis Puncak! Penutupan Belasan Tempat Wisata KLH Picu PHK Massal, Mulyadi Geram
-
Prakiraan Cuaca 4 Oktober 2025 di Berbagai Kota Wisata dari Bogor, Bali hingga Yogyakarta
-
20 Menit Parkir Kena Rp100 Ribu, Aksi Tukang Parkir di Bogor Viral
-
Seluruh Tubuh Melepuh, Buruh Lumpia Korban Ledakan Gas di Bogor Minta Tolong Dedi Mulyadi, Kenapa?
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- 7 Rekomendasi Parfum Terbaik untuk Pelari, Semakin Berkeringat Semakin Wangi
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
- 8 Moisturizer Lokal Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Solusi Flek Hitam
- 15 Kode Redeem FC Mobile Aktif 10 Oktober 2025: Segera Dapatkan Golden Goals & Asian Qualifier!
Pilihan
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
Terkini
-
Viral Kasus Bake n Grind, Apa Saja Jenis Makanan Gluten Free?
-
Physical atau Hybrid Sunscreen, Mana yang Lebih Bagus untuk Usia 40 Tahun ke Atas?
-
Chef Louis Pacquelin Bikin Fine Dining Prancis Jadi Santai tapi Tetap Elegan!
-
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Bakal Naik di Oktober 2025? Cek Faktanya di Sini
-
4 Rekomendasi Chemical Sunscreen untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bisa Atasi Flek Hitam
-
Perjalanan Cinta Katy Perry, Kini Kepergok Mesra dengan Justin Trudeau Mantan PM Kanada
-
8 Cara Menghadapi Culture Shock bagi Mahasiswa Baru, Ikuti Tips Ini agar Mampu Bertahan
-
Viral Kisah Mbah Tarman Kasih Mahar Rp3 M, Begini Cara Bedakan Cek Asli dan Palsu
-
Profil Rafly Aziz Anak Mulan Jameela yang Jarang Tersorot, Kini Baru Lulus Sarjana di Jepang
-
3 Zodiak Paling Beruntung Setelah 13 Oktober 2025: Hidup akan Jauh Lebih Baik