Suara.com - Merek ritel online Missguided, baru-baru ini menerima pujian karena menolak untuk menutupi stretchmark para model yang akan berfoto di situs web mereka melalui airbrush.
Seperti kebanyakan perempuan, beberapa model di situs web memiliki stretchmark yang terlihat di beberapa bagian tubuh mereka.
Foto-foto itu diunggah di situs web ritel online tersebut, yang sudah memiliki penjualan tahunan lebih dari 200 juta poundsterling tanpa pengumuman. Tapi tidak lama setelah foto tersebut dipublikasi, pelanggan mulai menyadari dan melihat perbedaannya.
Secara keseluruhan, foto-foto tersebut diterima dengan baik, dengan banyak orang memuji, bagaimana merek fesyen tersebut, menunjukkan seperti apa tubuh perempuan yang sebenarnya.
Bagi banyak pelanggan, melihat model saja memiliki stretchmark, seakan menjadi pengingat bahwa mereka benar-benar normal dan tidak perlu malu atas kondisi tersebut.
Banyak perempuan memuji Missguided terhadap perubahan ini dengan 'jepretan' yang digambarkan sebagai sesuatu yang cantik.
Namun, beberapa orang percaya bahwa perusahaan tersebut belum berjalan cukup jauh untuk mempromosikan kekuatan tubuh, di mana model yang digunakan masih memakai ukuran baju yang sama.
Merek tersebut mengatakan, mereka merasa sangat ingin menonjolkan 'perempuan yang nyata' dalam situs web mereka.
"Sebagai sebuah merek, kami merasa memiliki rasa tanggung jawab sosial yang kuat untuk mendukung perpuan muda dan mengilhami mereka kepercayaan diri," ungkap Samantha Helligso, kepala merek di Missguided.
Baca Juga: Bertubuh Sempurna, Model Kebugaran Ini Malah Dikucilkan
Lebih lanjut, dia memaparkan, Missguided berada dalam sebuah misi untuk melakukan hal itu, dengan menunjukkan kepada pelanggan mereka bahwa tidak apa-apa menjadi diri sendiri, merangkul 'kekurangan', merayakan individualitas, dan tidak berusaha mewujudkan apa yang dunia anggap sebagai kesempurnaan. Karena pada dasarnya, itu tidak ada.
"Dengan menunjukkan citra yang nyata dan asli, kami ingin menunjukkan bahwa tidak apa-apa untuk menjadi diri sendiri. Yang Anda miliki adalah apa yang Anda punya, jadi milikilah setiap hari," tutup dia. (Independent)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Sedan Bekas yang Jarang Rewel untuk Orang Tua
- 8 Promo Makanan Spesial Hari Ibu 2025, dari Hidangan Jepang hingga Kue
- 5 Sepatu Lari Hoka Diskon 50% di Sports Station, Akhir Tahun Makin Hemat
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman Skechers Buat Jalan-Jalan, Cocok Buat Traveling dan Harian
- 6 Mobil Bekas untuk Pemula atau Pasangan Muda, Praktis dan Serba Hemat
Pilihan
-
Bencana Sumatera 2025 Tekan Ekonomi Nasional, Biaya Pemulihan Melonjak Puluhan Triliun Rupiah
-
John Herdman Dikontrak PSSI 4 Tahun
-
Bukan Sekadar Tenda: Menanti Ruang Aman bagi Perempuan di Pengungsian
-
4 Rekomendasi HP Xiaomi Murah, RAM Besar Memori Jumbo untuk Pengguna Aktif
-
Cek di Sini Jadwal Lengkap Pengumuman BI-Rate Tahun 2026
Terkini
-
45 Ucapan Tahun Baru 2026 Penuh Harapan, Cocok Dikirim ke Teman, Keluarga, dan Bos
-
5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers Ori untuk Orang Tua, Harga Lebih Terjangkau
-
5 Sabun Ampuh Atasi Jerawat Punggung, Ada Kandungan Salicylic Acid dan Tea Tree
-
Daftar Tanggal Merah dan Cuti Bersama 2026, Cek Kapan Liburan Panjang
-
4 Rekomendasi Sepatu Anti Pegal untuk Jalan Jauh, Bebas Sakit Pinggang
-
5 Weton Diprediksi Paling Beruntung di 2026, Panen Rezeki dan Kebahagiaan Menghampiri
-
Tak Perlu Makeup, Tren K-Glass Skin Kini Bisa Didapat dari Serum Ini
-
Promo Superindo Spesial Natal 25 Desember 2025: Diskon Daging, Susu hingga Pampers
-
4 Cushion Non-Comedogenic dengan SPF Tinggi yang Praktis Dipakai Selama Liburan, Mulai Rp60 Ribu
-
Ramalan Shio 2026: Siapa yang Paling Beruntung di Tahun Kuda Api?