Suara.com - Memasuki Musim Semi/Musim Panas 2018, perusahaan retail pakaian asal Jepang Uniqlo, menyambutnya dengan meluncurkan koleksi spesial, yang berkolaborasi dengan desainer asal Irlandia Utara, Jonathan Anderson.
Untuk koleksi ini, melalui brand-nya JW Anderson, Jonathan menjadikan destinasi populer di Inggris saat musim panas, Pantai Brighton sebagai inspirasinya. Lokasi yang ikonik ini dikenal sebagai kota yang sangat hidup, berwarna dan penuh dengan kontras sejak 1950-an.
Ia merepresentasikan keunikan budaya Brighton, dengan memadukan bahan berkualitas serta potongan dan fungsional yang luar biasa. Koleksi ini bergaya 1950-an dengan kemeja tunik yang terinspirasi dari seragam polisi tradisional Inggris, yang juga dilengkapi pakaian dengan sentuhan JW Anderson seperti garis dan tambalan kemeja dan rok.
Terdapat pula t-shirt bergaris dan kaos polo rajutan yang bergaya pakaian pantai, gaun, jaket bomber, rok lebar dan blus ikonik JW Anderson yang menampilkan ruffle dan pita, rajutan dan tas dengan motif burung pantai untuk menggambarkan kegembiraan kehidupan di tepi pantai Inggris.
Koleksi juga menampilkan kemeja yang terbuat dari material linen katun yang lembut dan nyaman, denim Kaihara yang prestisius yang berasal dari Jepang DRY EX, yang terkenal cepat kering dan anti lembab, serta parka yang dapat dilipat dan disimpan dalam kantong terbuat daei bahan anti kerut serta tahan air.
Berbagai item fesyen terbaru dari Uniqlo dan JW Anderson, diharapkan dapat melengkapi berbagai desain unisex dalam item-item dasar yang dapat dipadu-padankan secara kasual serta digunakan secara layering untuk beragam gaya alternatif.
Koleksi yang menonjolkan kenyamanan fashion LifeWear untuk semua orang, usia dan gender ini secara lengkap akan mulai diluncurkan pada jumat 20 April di toko Uniqlo Grand Indonesia, Lotte Shopping Avenue, Mal Kelapa Gading dan Pondok Indah Mal dengan harga mulai Rp199-899ribu.
Baca Juga: Ilmuwan: Planet Misterius seperti Nibiru Benar-benar Ada
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Mengapa Fun Run Kini Jadi Senjata Ampuh Tanamkan Empati pada Generasi Muda?
-
7 Tips agar Cepat Tidur di Malam Hari, Terbukti Efektif
-
Ini 4 Zodiak Paling Beruntung Besok 16 November 2025, Berkah Datang Bertubi-tubi
-
Souvenir Nikahan Boiyen Diungkap Tamu, Isinya Cuma Satu dan Cantik Banget
-
Rahasia Kulit Kenyal dan Bercahaya: Perawatan Sehari-hari yang Harus Dicoba
-
Cek Ramalan Shio 16 November 2025, Siapa yang Paling Beruntung Besok?
-
Pekerjaan Prestisius Rully Anggi Akbar, Suami Boiyen Beri Maskawin Bernominal Cantik
-
Contoh Soal TKA Bahasa Indonesia SMA, Lengkap dengan Jawaban
-
Kulit Kering di Usia 50-an? Coba 5 Bedak dengan Formula Melembapkan Ini
-
7 Rekomendasi Lulur di Indomaret untuk Angkat Daki dan Mencerahkan, Murah Meriah Dekat dari Rumah