Suara.com - PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) memang top, karena komitmennya mendukung pariwisata sudah dibuktikan.
Sejak 2017 hingga Juli 2018, PT Pelni telah mengangkut 12 ribu wisatawan ke Karimunjawa, Jepara, Jawa Tengah.
Data tersebut bukan sembarangan, karena disampaikan langsung oleh Direktur Utama PT Pelni (Persero), Insan Purwarisya L. Tobing, saat beraudiensi dengan Menteri Pariwisata, Arief Yahya, Selasa (21/8/2018), di Kantor Kementerian Pariwisata, Jakarta.
Menurut Insan, kehadiran wisatawan telah mendongkrak perekonomian Karimunjawa.
"Setiap 2 minggu sekali, Pelni mengangkut sekitar 600 orang untuk berwisata ke Karimunjawa," terang Insan.
Kapal Pelni, berangkat dari Semarang setiap Jumat malam pukul 23.00 WIB. Kapal tiba Sabtu pagi.
Saat tiba, wisatawan langsung mendapatkan wisata pantai, wisata laut, dan wisata daratan di Karimunjawa. Malam hari, wisatawan diajak menikmati ikan bakar.
"Destinasi ke Karimunjawa menumbuhkan kegiatan ekonomi masyarakat di daerah tersebut, terutama bagi nelayan, kuliner, dan kerajinan," terangnya.
Kehadiran wisatawan dalam jumlah besar, membuat nelayan memilih libur setiap Sabtu dan Minggu. Para nelayan menggunakan kapal mereka untuk melayani wisatawan.
"Mereka lebih senang mengangkut wisatawan dibandingkan melaut. Malam harinya, masyarakat sekitar menjual ikan bakar di lapangan Karimunjawa. Setiap malam Minggu, lapangan ramai berkuliner," tutur Insan, yang baru sebulan lalu gowes ke Karimunjawa.
Menariknya, Pelni mengembuskan semangat Indonesia Incorporated untuk meningkatkan wisatawan ke kawasan wisata ini. Pelni menjalin kerja sama dengan operator transportasi udara, Garuda Indonesia dan Citilink, termasuk PT KAI.
"Kami sudah menjual paket bersama Pelni-Garuda-Citilink, dan KAI," ujarnya.
Direktur Usaha Angkutan Penumpang dan Perintis, OM Sodikin, mengatakan, wisata bahari ke Karimunjawa dilayani secara reguler dengan KM Kelimutu. Kapal ini berpenumpang tipe 1.000 pax.
KM Kelimutu dijadikan kapal wisata heritage dengan kapasitas kamar kelas 1 sebanyak 14 bed, kelas dua 40 bed dan kelas ekonomi untuk 950 orang.
"KM. Kelimutu dapat memuat 1.000 orang. Saat ini terisi rata-rata 600 orang setiap trip pelayaran ke Karimunjawa," tutur Sodikin, yang hadir bersama Direktur Keuangan, Tri Andayani.
Berita Terkait
-
Kapal Dorolonda Milik PT Pelni Mendadak Terbakar di Tanjung Priok: Ada Korban dan Apa Pemicunya?
-
Layanan Kapal untuk Arus Balik Mulai 4 April, Pelni Siagakan KM Kelud dan Gunung Dempo, Ini Rutenya!
-
Rp 1,5 T Harga Kapal Baru Pelni, Rata-Rata Armada Kini Berusia di Atas 30 Tahun
-
KPK Ungkap Kasus Korupsi PT Pelni: Asuransi Fiktif Rugikan Negara Belasan Miliar
-
Komisaris Dede Budyarto Bikin Heboh Gara-Gara "Khilafuck", Begini Respon PT Pelni
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Specs Coanda vs Ortuseight Hyperblast 2.0, Duel Sepatu Lari Lokal Rekomendasi Dokter Tirta
-
Kalender Jawa 28 Oktober 2025 Selasa Pon: Mengungkap Sifat dan Peruntungan Weton Lainnya
-
5 Cushion Minim Oksidasi dan Cocok untuk Kulit Berminyak, Bye-Bye Wajah Kusam!
-
Bikin Negara Minta Maaf, Siapa MC Radio Televisyen Malaysia yang Salah sebut Prabowo jadi Jokowi?
-
Pendidikan Humaniora Digital: Menjaga Keseimbangan Teknologi dan Nilai Kemanusiaan di Era Modern
-
7 Matcha Powder Terbaik untuk Bikin Latte di Rumah: Rasa Lezat, Lebih Hemat
-
Terinspirasi dari Ruang Ganti Atlet Tenis, Lacoste Ubah Runway Jadi Panggung Atletik yang Elegan
-
Biodata dan Agama Rinaldi Nurpratama, Kakak Raisa Punya Karier Mentereng
-
IN2MOTIONFEST 2025: Indonesia Siap Jadi Pusat Mode Muslim Dunia
-
4 Rekomendasi Parfum Bohe Terbaik, Aroma Segar Tahan Lama hingga 8 Jam