Suara.com - Menghabiskan waktu berbaring di pantai yang dikelilingi pohon kelapa, dengan pemandangan air laut nan biru mungkin tampak seperti liburan yang sempurna. Tetapi bagaimana jika pantai yang Anda sambangi adalah pulau terpencil, dan Anda sedang terdampar di pulau akibat sebuah kecelakaan? Teknik bertahan hidup menjadi penting bukan.
Menjadi korban bencana akibat kapal karam dan mendarat di pulau terpencil yang tidak berpenghuni mungkin tampak seperti hal yang menakutkan, tetapi dalam kenyataannya peluang Anda untuk bertahan hidup cukup tinggi selama Anda mengikuti beberapa prosedur sederhana seperti melansir Telegraph.
Paul Hart, mantan komandan Angkatan Laut, berbagi tips bagaimana cara sederhana untuk bertahan hidup.
1. Jangan panik
Sebuah pulau terpencil di tepi laut mungkin memiliki tantangannya sendiri. Tapi ubah mindset seketika, bahwa Anda dekat dengan laut yang memiliki kehangatan alami dan persediaan makanan yang masih bisa dicari dan berlimpah. Ini akan membuat diri kita berpikir untuk membuat kelangsungan hidup daripada Anda menemukan diri Anda terdampar di garis pantai kutub yang tidak berpenghuni, dan dingin.
Kerangka berpikir positif dan optimis dapat menjadi perbedaan antara hidup dan mati.
Ada banyak contoh di mana orang-orang tanpa pengalaman bertahan hidup telah berhasil tetap hidup untuk periode yang sangat lama sebelum diselamatkan. Adaptasi, ketenangan, dan pemikiran jernih mereka semuanya berperan dalam membantu mereka melewati cobaan. Namun, itu adalah sikap mental positif.
2. Hindari cedera
Setelah Anda melepaskan diri dari bahaya langsung, hal pertama yang harus dilakukan adalah memastikan Anda menangani cedera yang mungkin Anda derita secepat mungkin.
Baca Juga: Huawei Rilis Budget Smartphone Tahan Air dan Kamera Berteknologi AI
Selain itu, Anda harus memastikan bahwa Anda tidak mengalami cedera lebih lanjut. Luka apa pun dapat dengan cepat menjadi sebuah infeksi. sehingga sangat penting untuk menghindari dan merawat luka secara efektif.
3. Membuat pisau hingga palu
Jika perahu atau pesawat Anda rusak, itu adalah sumber dari banyak barang yang Anda perlukan untuk membantu kelangsungan hidup Anda. Apa pun barangnya dapat diadaptasi untuk digunakan dalam konteks alternatif. Barang bisa digunakan untuk membangun tempat berteduh, tempat tidur, membuat pakaian dan alas kaki, hingga pisau.
Pisau adalah barang yang sangat penting, itu akan membuat hidup Anda bergerak, dari sekadar bertahan hidup, menjadi mampu berkembang. Kapak dan palu semua menjadi penting ketika Anda perlu membangun sesuatu yang akan membuat hidup Anda lebih tertahankan.
4. Dapatkan sumber air
Air sangat penting bagi kehidupan. Setelah hanya beberapa hari tanpa air Anda akan mati. Hanya beberapa jam tanpa air di iklim panas akan secara drastis mengurangi kemampuan Anda untuk berpikir dan beroperasi secara efektif. Buatlah penampungan untuk menampung air hujan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Jadi Tren Lebaran 2026, Baju Teal Blue dan Ash Blue Cocok dengan Warna Apa?
-
5 Rekomendasi Baju Lebaran 2026 Couple, Apa Warna Terbaik?
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
7 Minyak Kemiri untuk Rambut Kering dan Kusut, Ampuh Hempaskan Ketombe
-
Ramalan Shio Paling Hoki Besok 10 Januari 2026, Cek Keberutunganmu di Akhir Pekan!
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Atasi Flek Hitam di Usia 50-an? Cek 7 Pilihan Terbaiknya
-
5 Semir Rambut Tanpa Bleaching untuk Tutupi Uban, Aman Buat Lansia
-
Rahasia Rambut Sehat ala Jepang: Ritual Onsen Kini Hadir di Klinik Estetika Jakarta!
-
5 Sunscreen yang Cocok untuk Kulit Kering Usia 50 Tahun, Bantu Kurangi Penuaan